Update FF Ada Senjata Tradisional Indonesia!?

Di game Free Fire, senjata tembak adalah senjata utama yang digunakan pemain FF untuk mengalahkan musuh. Sedangkan senjata melee hampir tidak pernah disentuh oleh para gamers karena hanya dapat digunakan dalam pertarungan jarak dekat saja. Kebanyakan senjata melee di Free Fire juga tidak memberi damage yang besar dan tidak terlihat begitu menarik seperti machete (golok), bat, dan pan. Karena itu, Free Fire indonesia telah mengadakan sesi tanya menanya di akun sosial media mereka, dan salah satu hal yang mereka tanyakan adalah, “Mana senjata tradisional yang kamu harap jadi melee weapon di Free Fire?” Apakah ini pertanda bahwa Senjata tradisional Indonesia akan hadir di update Free Fire (FF)?

Senjata Tradisional di update Free Fire (FF)

Pada tanggal 21 Juli akun sosial media Free Fire membuat post dengan 3 gambar senjata tradisional Indonesia dan menanyakan pengikut FF senjata mana yang mereka ingin lihat di game Free Fire. Senjata melee tersebut adalah Kujang dari daerah Jawa Barat, Celurit dari provinsi Madura, dan Keris dari pulau Jawa. Tentunya post ini mengejutkan banyak pengikut FF karena mereka tidak sangka bahwa Free Fire akan mendapatkan item baru bertema Indonesia.

Tentunya postingan ini belum memastikan bahwa 3 senjata tersebut akan hadir di update terbaru FF, namun admin Instagram Free Fire Indonesia sendiri mengaku menanyakan hal ini untuk melakukan survey karena banyak pemain FF yang ingin event Free Fire bertema Indonesia.  

“Mimin mau nanya nih, kan dari kemarin banyak yang request event berasal dari Indonesia. Nah, kalau misalnya ada 3 senjata khas dari Indonesia ini mana yang ingin kamu pilih?”, tutur admin Free Fire Indonesia di caption post mereka.

Baca Juga: Apakah Free Fire Max (FF) Bisa Jalan di HP Kentang?

Jika senjata tradisional Indonesia Free Fire ini akan hadir di update event baru FF, tentunya ini akan meningkatkan popularitas Free Fire di kalangan gamers indonesia. Karena memang sebelumnya item melee Indonesia seperti ketiga senjata tersebut belum pernah terlihat di Free Fire. Katana adalah satu-satunya senjata tradisional yang ada di FF dan itu pun berasal dari Jepang, dan bukan Indonesia. 


Kita harap saja survey yang dilakukan Free Fire Indonesia akan menjadi nyata dan kitae akan mendapatkan senjata tradisional Indonesia di update FF terbaru! Jangan lupa kunjungi terus website kita, untuk dapetin berita seputar eSports terupdate dan ikuti Facebook kita!

Artikel Terbaru