Ini 3 Tipe Jungler Di META MLBB Season 21, Mana Yang Terbaik?

Ini 3 Tipe Jungler Di META MLBB Season 21, Mana Yang Terbaik?

Pasca update patch terbaru Mobile Legends, hal tersebut tentunya pasti merubah META permainan yang sebelumnya telah sering digunakan.

Variasi hero-hero yang mengisi peran jungler kini telah tercipta mulai dari Assassin, Fighter hingga Tank kini bisa digunakan sebagai seorang jungler.

Namun, setiap variasi tersebut tentunya memiliki kekurangan serta kelebihan yang perlu kalian ketahui untuk bisa disesuaikan dengan gaya permainan kalian.

Nah berikut adalah kelebihan serta kekurangan dari tipe jungler yang sering digunakan pada META Season 21 di Mobile Legends.

BACA JUGA: Kode Redeem MLBB Hari Ini 11 Oktober 2021, Ada Banyak Hadiah!

Tank Jungler

BARATS
Photo via UHD Wallpaper

Tank jungler bisa dibilang merupakan salah satu META terbaru yang dimunculkan untuk menggunakan hero-hero tank tidak seperti pada umumnya.

Apabila pada beberapa season sebelumnya digunakan untuk melindungi core yang ada di dalam tim, kini ia menjadi inti di dalam permainan.

Kelebihan

  • Tidak akan manja di early game karena memiliki sisi pertahanan yang cukup bagus.
  • Memiliki daya tahan yang akan berlangsung sampai late game sehingga dipastikan tidak akan menjadi beban tim.
  • Pada update patch terbaru, Tank kini diunggulkan sebagai jungler karena semakin tinggi HP maka mereka akan memberikan damage yang besar kepada monster jungle
  • Bloody retribution damage dihitung dari max HP, jadi akan makin sakit untuk dipakai ke arah hero musuh,

Kekurangan

  • Meskipun sebagai jungler, tank tentunya tidak bisa mengandalkan dirinya sendiri untuk mengakhiri permainan. Tentunya, ia memerlukan sidelane & midlaner dengan damage tinggi.
  • Salah satu keunggulan menggunakan tank jungler ialah mereka bisa bermain agresif sejak awal permainan, namun apabila kalian tidak unggul di early game tentunya akan susah untuk bersaing di mid hingga late game.

Assassin Jungler

Skin Ling Gratis Mobile Legends
source: uhdpaper.com

META Ini tentunya sudah tidak asing karena akan selalu menjadi salah satu META yang cukup efektif pada tiap musimnya.

Pasalnya, Assassin memiliki kemampuan yang cukup sempurna untuk dijadikan sebagai seorang jungler.

Kelebihan

  • Dengan mobilitas yang tinggi, tentunya kalian bisa melakukan solo carry sebuah game apabila kalian menguasai mekanik hero tersebut dibarengi dengan roaming yang baik.
  • Sama seperti namanya, dengan menggunakan Assassin kalian tentunya bisa memiliki kesempatan untuk mendapatkan banyak kill melalui kemampuan hero-hero tersebut.
  • Salah satu keunggulan Assasin ialah mereka memiliki damage sudah cukup menyakitkan bahkan sejak early hingga memasuki late game

Kekurangan

  • HP yang tipis tentunya menjadi kekurangan tersendiri bagi seorang Assassin, Pasalnya, mereka akan mudah untuk dibunuh apabila terkena skill CC lawan.
  • Dengan patch terbaru dimana damage ke monster jungler akan disesuaikan dengan HP, dapat dipastikan damage hero Assassin ke monster jungle di awal-awal game tidak akan sakit yang akan menyebabkan farming jad cukup lama.

BACA JUGA: Ini Jumlah Diamond Yang Dibutuhkan Untuk Dapat Skin Epic Hylos Terbaru!

Fighter Jungler

hero counter atlas
Photo via UHD Paper

Kehadiran War Axe pada update patch beberapa waktu lalu menjadikan para fighter bisa dijadikan opsi untuk mengisi peran sebagai jungler.

Mulai dari X.Borg hingga Balmond, hero-hero tersebut terbukti mampu memerankan peran tersebut dengan baik.

Kelebihan

  • Cukup seimbang antara damage & daya tahan.
  • Meskipun tidak setebal tank, Fighter memiliki HP yang cukup tinggi dan biasanya juga bikin item defense yang akan menambah HP sehingga hit terhadap jungle dan bloody retribution akan sangat efektif.

Kekurangan

  • -Tidak memiliki spesialisasi yang cukup jelas baik di early hingga late game, para fighter tentunya memiliki penampilan konstan karena tidak memiliki kelebihan khusus.
  • Fighter biasanya kurang memiliki skill kabur yang efektif. TIdak seperti assassin, namun juga tidak memiliki daya tahan seperti tank sehingga tetap mudah untuk dibunuh apabila tidak membuat banyak item defense.

Berdasarkan analisa diatas, SPIN Esports berpendapat bahwa META Tank Jungler adalah yang paling efektif  untuk saat ini.

Hal tersebut karena perubahan-perubahan terhadap efek item jungle seperti retri yang sangat menguntungkan untuk role tank dengan HP tinggi, skill roam cepat, serta damage yang lumayan menyakitkan seperti Hylos, Baxia, Uranus hingga Barats.

BACA JUGA: Deretan Hero Ini Memiliki Mekanik Tinggi, Jangan Sembarangan Dipick!

Jangan lupa kunjungi SPIN Website untuk update terbaru lainnya, dan ikuti Instagram dan Youtube kita

Aditya Pratama (Adityapr)
Aditya Pratama (Adityapr)
Penggemar berat game bergenre MOBA yang mampu bermain di segala posisi dengan hampir sama baiknya.

Artikel Terbaru