Item Anti Hero Mage Mobile Legends (ML) Radiant Armor

Item Anti Hero Mage Mobile Legends (ML) Radiant Armor

Patch baru telah hadir ke Mobile Legends. Bersamaan dengan itu ada tiga item baru yang hadir di Mobile Legends.

Salah satu adalah Radiant Armor yang merupakan item defense terbaru di Mobile Legends. Item ini bisa dikatakan sebagai item anti hero Mage Mobile Legends.

Atribut Radiant Armor

Radiant Armor MLBB

Atribut dari item defense ini:

  • +850 Health Points
  • +6 Health Regeneration
  • +45 Magic Defense

Unique Passive: Holy Blessing: Meningkatkan Magic Damage Reduction sebesar 3-10 saat menerima Magic Damage (Meningkat seiring level), bertahan selama 3 detik dan stack hingga 8.

Terlihat dari atribut yang ada memang sudah jelas item Radiant Armor ini digunakan untuk melawan hero Mage.

Namun apa alasan yang membuat item ini harus kamu beli atau gunakan ketika melawan banyak hero Mage.

BACA JUGA: Inilah Kelebihan Gloo Mobile Legends (ML) yang Ramai Digunakan di MSC 2021!

Alasan Radiant Armor jadi Item Anti Hero Mage

Inilah beberapa alasan mengapa Radiant Armor bisa dikatakan sebagai item anti hero Mage.

  • Radiant Armor memiliki Magic Resistance paling besar kedua setelah Athena’s Shield.
  • Efek pasif item ini sangat berguna untuk meningkatkan Magic Reduction pengguna saat menerima damage, maksimal bisa menambahan hingga 125 Magic Defense untuk pengguna item ini.
  • Bisa menangkal hero-hero yang memiliki combo magic damage seperti Chang’e dan Yve. 
  • Sangat kuat juga untuk lawan Burst damage kuat seperti Lunox, Harith (karena HP besar).

Yang jadi pertanyaan apakah lebih baik beli Radiant Armor atau Athena’s Shield atau malah lebih bagus membeli keduanya?

Inilah jawabannya menurut SPIN Esports. secara garis besar pasif yang diberikan oleh Radiant Armor sangat baik menangkal combo magic damage yang terus-menerus diterima, sedangkan Athena’s Shield memberikan Magic Defense terbesar di dalam game. Bisa kamu saksikan di video di bawah ini mengenai pasif dari Radiant Armor.

Jadi, combo keduanya juga sangat baik apabila kamu menghadapi banyaknya hero Mage, jadi selain kuat akan combo magic damage, kamu juga sangat kuat menghadapi combo burst damage dari lawan. Apalagi untuk Meta saat ini yang banyak menggunakan hero mage, misalnya Harley (jungler), Chang’e (support), Lunox (sidelaner) dan lainnya.

BACA JUGA: Donkey Ungkap Harga Transfer Oura ke RRQ, Mahal Banget!

Jangan lupa kunjungi SPIN Website untuk update terbaru lainnya, dan ikuti Instagram dan Youtube kita.

Romi Subhan (tomoyagale)
Romi Subhan (tomoyagale)
Seorang penulis yang gemar menulis tentang Mobile Legends.

Artikel Terbaru