Keren! Inilah 3 Skin Termahal PUBG Mobile 2021!

Skin termahal PUBG Mobile 2021 ada cukup banyak. Namun, setidaknya ada 3 skin termahal yang paling menarik selama perkembangan PUBG Mobile.

Bermain PUBG Mobile sebenarnya bisa dilakukan tanpa skin. Player tetap mendapatkan pengalaman bermain terbaik, tidak ada yang kurang.

Namun, ada kalanya player bosan dengan penampilan karakter dan ingin membeli skin untuk mendapatkan pengalaman berbeda.

Nah untuk itu kalian bisa membeli skin-skin yang tersedia di PUBG. Biasanya skin berbeda-beda tiap season dan sama bagusnya.

Selain itu, tak ada salahnya kalian mencari tahu bagaimana sih bentuk skin termahal dalam PUBG Mobile?

Baca Juga: Inilah 5 Tips Headshot PUBG Mobile Terbaik 2021!

Gold Pharaoh’s X-Suit

Harga skin Pharaoh, Pharaoh PUBG Mobile

Skin ini sudah lama dikenal sebagai skin termahal dalam riwayat PUBG Mobile. Bahkan tidak banyak player pro yang memiliki skin ini karena harga yang terlalu mahal

Harganya memang tidak pasti, tergantung hoki kalian. Kalian bisa melakukan satu kali draw dengan membayar 60 UC atau 10 kali draw seharga 600 UC.

Pastinya kalian membutuhkan UC yang sangat banyak. Ada yang mengeluarkan 15 juta hingga 30 juta rupiah demi skin ini.

M416 Glacier Max

m146 glacier max
Source: tiptopgamingoffer

Skin ini sempat sangat populer beberapa bulan lalu. Kalian harus mengeluarkan sekitar 10 juta rupiah untuk mendapatkannya. Saat ini skin M416 Glacier Max digunakan oleh banyak pro player PUBG.

Skin ini memberikan special effects menarik yang membuat karakter kalian tampak lebih keren. Ketika sudah mencapai skin level 5, efek tembakan ke lawan tidak akan mengeluarkan darah, tapi animasi kristal putih.

Lalu efek lawan yang tumbang akan mengeluarkan snowman, bukan crate biasa.

Baca Juga: Cara Main PUBG Mobile 4 Jari Seperti Pro Player!

Godzilla AWM

AWM Godzilla PUBG Mobile
Sumber: popoplays

Skin terbaru yang sedang panas-panasnya, Godzilla AWM datang bareng dengan update patch terakhir lalu. Namun, senjata ini hanya bisa didapatkan satu kali selama event berlangsung.

Kalian bisa mendapatkannya melalui Lucky Spin, tapi masanya sudah lewat. Nah menurut YouTuber Indonesia, Bang Alex, player harus mengeluarkan sekitar 20 juta rupiah untuk membeli UC demi skin ini.

Nah itu dia 3 skin termahal PUBG Mobile 2021 yang pernah ada dan yang masih bisa didapatkan. Jadi ngiler gak nih, Spinners!

Jangan lupa kunjungi SPIN Website untuk informasi lainnya, ikuti akun Instagram dan Youtube kami ya!

Artikel Terbaru