3 Senjata AR Terbaik di PUBG Mobile untuk Pemula

Kalian harus tahu spinners inilah tiga senjata AR terbaik di PUBG Mobile yang cocok untuk pemula dan mematikan, apa saja?

Dalam PUBG Mobile, senjata bertipe Assault Rifle (AR) merupakan pilihan favorit karena seimbang dalam hal damage, akurasi, dan fleksibilitas.

Untuk pemain pemula, memilih AR yang mudah digunakan bisa menjadi kunci kemenangan. Berikut adalah tiga senjata AR terbaik untuk pemula di PUBG Mobile.

BACA JUGA : 6 Tim yang Lolos ke Babak Playoff MPL ID Season 15

BACA JUGA : Push Rank PUBG MOBILE Season Terbaru Mei 2025, Dapatkan 9 Skin Permanen Gratis!

senjata ar pubg mobile

M416

M416 adalah senjata AR yang paling direkomendasikan untuk pemula karena stabilitas dan fleksibilitasnya. Dengan attachment lengkap (foregrip, compensator, dan tactical stock), recoil M416 menjadi sangat mudah dikendalikan.

Selain itu, senjata ini cocok digunakan dalam berbagai jarak—baik pertempuran jarak dekat maupun menengah.

SCAR-L

SCAR-L juga merupakan pilihan yang ramah bagi pemula. Meskipun sedikit lebih lambat dalam fire rate dibandingkan M416, recoil-nya cukup ringan bahkan tanpa attachment lengkap.

SCAR-L mudah ditemukan di peta seperti Erangel dan sangat cocok untuk pemain yang masih belajar mengendalikan tembakan.

AUG A3

AUG A3 adalah senjata AR yang hanya bisa didapatkan dari airdrop, namun patut dipertimbangkan bagi pemula yang berani mengambil resiko.

Senjata ini menawarkan recoil yang rendah dan damage yang cukup tinggi. AUG A3 sangat stabil dan cocok untuk pemain yang belum terlalu mahir mengatur tembakan secara manual.

Jangan lupa kunjungi SPIN Website untuk update terbaru lainnya, ikuti Instagram dan Youtube kita ya spinners.

Galih Ramadani
Galih Ramadani
Suka semua game yang ber-adrenalin!

Artikel Terbaru