Ingin Jadi Pro Player Free Fire (FF)? Ini Saran dari Letda Hyper! Menjadi seorang pro player Free Fire merupakan impian semua para pemain Free Fire di dunia terlebih khusus di Indonesia sendiri.
Hal ini sangat mereka impikan karena menjadi pro player termasuk kedalam profesi pekerjaan yang menghasilkan pendapatan.
Disamping itu saat kita menjadi seorang pro player kita bisa bekerja sesuai dengan hobi kita.
Hal inilah menjadi alasan kuat mengapa banyak gamers Free Fire yang bercita-cita ingin jadi pro player.
Mengenai hal tersebut mantan pro player yang kini lebih fokus menjadi seorang streamer yaitu Letda Hyper sedikit memberikan tipsnya untuk kalian yang ingin jadi pro player Free Fire.
BACA JUGA: Hasil FFML Season 2 Matchday 1, AURA Esports Ngamuk!
Tips yang dia berikan sangat sederhana namun kelihatannya efektif sekali, karena bisa saja hal ini dia ambil dari pengalaman hidupnya.
Siapa sih Letda Hyper itu?
Sebelumnya siapa sih Letda Hyper itu? Dia merupakan mantan pro player Free Fire yang dulu pernah sempat membela tim sekelas Bigetron eSports.
Namun masa keemasannya menjadi pro player tidak bertahan lama, dia memutuskan untuk keluar dari Bigetron dengan alasan ingin fokus ke channel youtube miliknya.
Bahkan dia juga pernah mengatakan akan pensiun dari dunia Free Fire dan youtube beberapa waktu yang lalu, seperti yang dapat kalian lihat disini!
Tips Jadi Pro Player Free Fire ala Letda Hyper
Pada konferensi pers bersama Garena Indonesia beberapa waktu yang lalu, Yogi “Letda Hyper” memberikan tipsnya untuk kalian yang ingin jadi pro player Free Fire (FF).
“Kalau untuk tips, yang pertama, latihan dan konsisten, lalu bentuk tim, bentuk chemistry. Kita lihat cocok nggak, kalau nggak cocok evaluasi, apa yang bisa diperbaiki.”
“Kemudian kalau sudah dapat mengisi satu sama lain, mulai daftar-daftar turnamen eSports, terus kembangkan potensi. Pesan saya, jangan cepat menyerah dan putus asa.”
Itulah tips dari Letda Hyper untuk kalian yang bermimpi menjadi seorang pro player Free Fire, Semoga bermanfaat dan jangan menyerah!
Jangan lupa kunjungi terus website kita, untuk dapetin berita seputar eSports terupdate dan ikuti Facebook kita!