LoL Wild Rift sudah hadir di publik hampir selama 2 bulan dan sudah menjalani season 0-nya dengan cukup lancar. Hadiah dari season 0 sudah muncul di permukaan dan kapan season 1 dimulai belum ada infonya.
Sudah hampir 2 bulan sejak beta LoL Wild Rift dirilis oleh Riot Games kepada publik. Tapi, banyak pemain yang menanyakan kapan tepatnya season 0 ini berakhir.
Perlu diketahui bahwa, season 0 LoL Wild Rift sudah dimulai sejak 7 Oktober 2020 lalu dan dikabarkan baru akan berakhir pada bulan Januari 2021 mendatang.
Informasi mengenai tepatnya tanggal berapa season 0 berakhir belum ada sama sekali. Selain informasi soal kapan season 0 Wild Rift akan berakhir, hadiah apa saja yang akan didapatkan oleh para pemain yang sudah menjalani season 0 ini justru sudah muncul ke permukaan.
Berikut adalah hadiah di season 1 untuk pemain yang sudah setia bermain sejak season 0.
Hadiah untuk Season 1 LoL Wild Rift
Emotes Eksklusif
Hadiah yang akan didapatkan di akhir season 0 adalah emotes eksklusif. Emotes ini hanya akan didapatkan oleh para pemain yang minimal sudah mencapai tier Gold ketika season 0 berakhir.
Sebelum season 0 ini berakhir, alangkah baiknya agar para pemain yang belum mencapai tier Gold untuk terus bermain ranked dan mendapatkan hadiah ini nanti.
Profile Banner
Hadiah selanjutnya dari season 0 adalah profile banner. Banner ini dapat digunakan di laman profile dan menunjukan berada di tier berapakah pemain tersebut berada di season 0. Untuk mendapatkannya, pemain juga minimal harus berada di tier Gold.
Avatar Eksklusif
Hadiah terakhir dari season 0 adalah avatar eksklusif. Untuk mendapatkan avatar ini, pemain tidak harus mencapai tier Gold, melainkan cukup berada di tier Iron.
Bagi para pemain yang ingin mendapatkan semua hadiah tersebut dan belum mencapai tier Gold, sesegera mungkinlah untuk bisa mencapainya. Karena, ketiga hadiah tersebut siap menanti. Selain informasi mengenai hadiah, ada satu informasi lagi soal tier reset.
Baca Juga: Build Item dan Runes Olaf Terbaik di LoL Wild Rift 2020
Tier reset ini akan dilakukan saat season 1 LoL Wild Rift dimulai nanti. Tier reset ini sering dilakukan oleh beberapa permainan moba ketika akan memulai season baru mereka. Belum ada informasi resmi mengenai seberapa jauh tier reset ini akan diterapkan.
Jangan lupa kunjungi SPIN Website untuk informasi lainnya, dan ikuti akun Instagram dan Youtube kita.