Meskipun Mobile Legends memiliki total hero yang hampir mendekati 100. Namun di dalam tiap patch atau season ada hero-hero yang keluar sebagai hero meta. Yaitu hero yang dinilai relatif lebih kuat dari hero-hero lainnya, sehingga akan di pick lebih sering.
Disini ada fakta unik dimana list hero meta yang ada di rank Mythic dan rank Epic bisa berbeda 180 derajat, padahal tidak ada perbedaan apapun bila hero tersebut dipakai oleh rank Mythic atau Epic. Kok bisa ya?
Setelah menonton banyak video Youtube, bermain di tier Epic, dan berbicara dengan followers di tier Epic. Penulis merangkum beberapa faktor yang membuat suatu hero laku keras di rank epic:
- Ramah mikro: Hero yang memerlukan mekanik tinggi atau fast-hand
- Spesialis late game: Hero harus kuat di late game, melebihi 15 menit
- Farming-oriented: Hero yang fokus objektifnya adalah farming sampai late game, baru join teamfight setelah sudah mempunyai banyak item
1. Hanabi
Hanabi merupakan hero marksman yang paling populer di rank Epic. Sepertinya Hanabi ini cukup populer karena kemampuan farming nya yang cepat, mudah digunakan, dan kuat di late game.
Di Mythic hero ini kurang laku karena tempo hero ini terlalu lamban. Berbeda dengan hero-hero marksman lainnya seperti Bruno, Brody, atau Claude yang dari early game sudah bisa ikut teamfight dan memberi damage besar kepada tim lawan.
BACA JUGA: Mau Cepat Naik ke Mythic Season 19 Mobile Legends? Gunakan Hero OP ini!
2. Aldous
Hero ini bisa dibilang adalah salah satu hero Fighter yang paling seri di ban di Epic. Banyak player Epic yang takut dengan hero ini dan hal ini sebenarnya masuk akal. Aldous ketika sudah mengumpulkan 500 stack dan memasuki menit-menit 15 ketas akan menjadi hero yang sangat menakutkan.
Skill 1 nya bisa digunakan untuk membunuh hero-hero empuk musuh dengan sekali gebuk. Bahkan untuk hero tank pun bisa-bisa hanya 2-3x gebuk skill 1 bila stack dan item Aldous sudah penuh.
Di Mythic Aldous tidak laku karena hero ini sangat mudah untuk ditekan di early game sehingga sulit mengumpulkan stack. Lalu hero ini juga tidak memiliki durabilitas tinggi sehingga mudah dibunuh awal-awal. Lalu bila harus memasuki late game pun, player di Mythic biasanya sudah menyiapkan item-item counter Aldous seperti Twilight Armor (max damage 900), Winter Truncheon (tidak bisa kena damage selama 2 detik), dan Immortal (hidup lagi setelah mati).
3. Alucard
Sejak Alucard di revamp di project Next Mobile Legends pada September silam, damage dan kemampuan farming Alucard meningkat tajam. Dan banyak juga player Alucard yang sukses membantai-bantai lawannya di rank Epic sehingga hero ini menjadi hero rebutan untuk role jungler dan sidelane.
Namun di Mythic hero ini lagi-lagi tidak laku sama sekali. Meskipun sudah di revamp, kelemahan utama Alucard tetap tidak berubah, hero ini sangat mudah untuk di kiting engan CC seperti stun dan slow. Seorang Alucard hanya bisa efektif ketika dia bisa menyerang musuh tanpa gangguan sehingga lifestealnya bisa sangat tinggi dan menyebabkan hero ini sulit di kill.
Di Mythic hero-hero dengan CC sangatlah populer, sehingga sulit untuk Alucard untuk bisa menyerang hero lawan tanpa gangguan. Belum lagi dimana banyak hero support Mythic yang membeli Necklace of Durance (NOD), dan item ini benar-benar meng-counter lifesteal Alucard.
BACA JUGA: Cara Dapatkan Skin Baru Spesial Fanny Christmas Carnival MLBB!
4. Lesley
Mirip Hanabi, Lesley adalah marksman (MM) kedua terpopuler di rank Epic. Hero ini memiliki damage burst critical yang sangat sakit di late game. Lalu hero ini juga mudah untuk digunakan tanpa mengharuskan mekanik tinggi dari playernya.
Namun sama seperti Hanabi, hero MM Lesley tidak memiliki skill kabur dan sangat mudah di kill oleh hero-hero Assassin di meta Mythic. Sehingga hero ini langsung tidak laku sama sekali di rank Mythic.
5. Sun
Ini dia hero fighter satu lagi yang laku keras di rank Epic. Hero ini sebenarnya bisa memberi damage tinggi sejak mid game terutama terhadap hero-hero tank karena pasifnya bisa mengurangi armor hero lawan.
Namun kelemahan hero ini adalah durabilitas yang rendah dan tidak memiliki skill kabur. Sehingga hero ini juga mudah untuk di kill di rank Mythic. Fighter-fighter yang menjadi meta di mythic adalah hero dengan durabilitas, shield, atau regen yang tinggi. Sehingga ketika suatu hero fighter tidak memiliki salah satu dari hal diatas, pastinya akan kurang laku.
6. Johnson
Nah hero ini sebenarnya merupakan hero anti meta di rank Epic. Anti meta artinya adalah hero yang efektif untuk melawan hero-hero yang laku di meta. Nah bisa dibilang Johnson adalah hero tersebut untuk hero meta rank Epic.
Hero ini bisa efektif di rank Epic karena satu hal: map gelap. Banyak player epic yang tidak punya berpengalaman untuk mengira-ngira hero lawan dimana, lalu ini ditambah buruk dengan hero tank teman yang nggak buka map. Karena hal ini, banyak player epic yang sering farming-farming sendiri dan gak sadar tiba-tiba ditabrak mobil Johnson.
Faktor-faktor diatas membuat Johnson menjadi tank yang menyeramkan di tier Epic bahkan bisa sampai di ban. Padahal Johnson bukan termasuk hero tank Overpowered (OP) diatas kertas. Hero ini sangat memerlukan level 4, karena skill 1 dan 2 yang kurang efektif dibanding hero tank meta. Berbeda sekali dengan hero tank tier Mythic seperti Jawhead, Hilda, Khaleed, dan Baxia yang memang dari level 1 atau 2 sudah bisa mengobrak abrik hero lawan.
BACA JUGA: Cara Dapatkan Skin Baru Spesial Fanny Christmas Carnival MLBB!
Inilah hero-hero yang laku di rank Epic tapi tidak laku di Mythic. Hero-hero diatas bisa laku di Epic memang karena hero tersebut efektif di tier Epic dan bukan di Mythic, sehingga jangan kaget kalau hero meta antara Epic dan Mythic itu cukup berbeda.
Untuk pemain tier Epical Glory (atau biasa disebut Epic abadi), kalau kalian mau naik ke Mythic sebaiknya pelajari meta hero dan gameplay di Mythic sehingga kalian bisa bermain dengan performa lebih tinggi. Jangan puas dengan hanya mengikuti gaya bermain anak-anak Epic, karena kalau kalian tidak berkembang, akan sulit untuk kalian bisa suatu hari naik ke Mythic.
Untuk pemain tier Mythic yang turun ke Epic, jangan langsung menghujat rekan party kalian yang kebetulan adalah seorang Epical Glory. Respek lah terhadap hero yang mereka mau pick, karena kalau kalian memaksa mereka untuk pick hero-hero meta Mythic, bisa saja mereka tidak menguasai dan malah membuat party kalian makin hancur.
BACA JUGA: 6 Hero OP yang Harus Kalian Ban Meta Mobile Legends (ML) Season 19!
Jangan lupa kunjungi SPIN Website untuk update terbaru lainnya, dan ikuti Instagram dan Youtube kita.