RRQ AP Sampaikan Dukungan Untuk Player Alter Ego ini
Sebelumnya RRQ Hoshi mengalami masalah terkait kepergiannya ke M2 World Championship. Para pemain RRQ Hoshi sampai mengupload story terkait curhatannya setelah mengalami hal kurang mengenakkan dan harus berdiam selama 10 jam di isolasi.
BACA JUGA : Benarkah Kyy ke EVOS Legends? Ini Jawaban Kyy Terkait Hal Itu!
Hal itu juga membuat CEO RRQ Hoshi Andrian Pauline atau AP membuat klarifikasi.
Dalam klarifikasinya mengenai story pemain RRQ Hoshi, RRQ AP juga berikan dukungan pada pemain Alter Ego yang sebelumnya sempat positif Covid-19. Walau pada info terbaru Ahmad dinyatakan negatif.
AP menyampaikan “Jangan Lupa ya, Kita harus doain salah satu pemain Indonesia kita dari tim AE, yang mungkin akan coba berangkat lagi. Kata CEO nya kan kalau misal udah sembuh mau coba berangkat lagi. Saya doain bisa beres, bisa lolos.”
Mengenai hal tersebut AP meminta doa kepada semua masyarakat Indonesia, untuk kesembuhan dari pemain Alter Ego tersebut, karena kabarnya jika sembuh Ahmad akan kembali berangkat ke Singapura. Untuk mengikuti M2 World Championship.
Semoga yang terbaik buat Ahmad, walau memang info terbaru Ahmad sudah dinyatakan negatif. Namun untuk kepastian berangkat belum ada kabar terbarunya.
BACA JUGA : Ahmad Beri Penjelasan Terkait Kabar Dirinya Ikut M2 atau Tidak
Jangan lupa kunjungi SPIN Website untuk update terbaru lainnya, dan ikuti Instagram dan Youtube kita.