Running Accuracy Valorant Akan Di Nerf di Update 2.02!
Sejak Valorant pertama dirilis, banyak pemain yang memiliki masalah dengan akurasi tembakan senjata saat pemain sedang berlari.
Pasalnya menurut komunitas Valorant, game ini memiliki running accuracy (akurasi tembakan saat berlari) yang cukup tinggi membuat pemain dapat membunuh lawan dengan mudah saat sedang berlari.
Secara umum, rifle seharusnya tidak begitu akurat kecuali seorang pemain sedang berdiri diam atau strafing.
Baca Juga: Valorant Akan Banned Pemain AFK selama 1 Jam!
Baca Juga: Inilah Arti Recoil Dalam Statistik Senjata Pada Game FPS!
Sebab itu, Di edisi terbaru ‘Ask Valorant’, tim developer telah mengkonfirmasi bahwa mekanik ini akan mendapatkan nerf di update 2.02 mendatang.
Namun, perubahan tersebut tidak sedrastis sehingga membuat pemain perlu mempelajari kembali mekanika tembakan Valorant.
Blog tersebut di post di akun twitter resmi Valorant
The latest Ask VALORANT answers what's next for running accuracy, and if the ranked system is working as intended. Read all about it: https://t.co/E0A0u5daVS pic.twitter.com/G2REaI4gGK
— VALORANT (@PlayVALORANT) January 28, 2021
“Kami memiliki beberapa perubahan yang direncanakan untuk Patch 2.02 yang akan membantu mengatasi sentimen dalam running accuracy (akurasi tembakan saat lari) dengan rifle.” -Developer Valorant
“Ingatlah, kami memastikan untuk tidak mengubah terlalu banyak sistem sekaligus untuk memastikan bahwa shooting (menembak) tidak terlalu berbeda secara dramatis sehingga kamu harus mempelajari kembali polanya,” lanjutnya
Baca Juga: Inilah 8 Tim Terakhir di Final Qualifier 1 Valorant Challengers Indonesia!
“Seperti biasa, kami akan terus memantau perubahan dan akan terus menyesuaikan jika diperlukan”
Dengan perubahan untuk akurasi berlari yang akan datang nanti, hal ini akan mengurangi kemungkinannya tembakan headshot saat berlari terjadi.
Inilah informasi mengenai running accuracy Valorant yang akan di nerf di update terbaru! Jangan lupa kunjungi SPIN Website untuk update terbaru lainnya, dan ikuti Instagram dan Youtube kita. Ikuti SPIN Community Discord kita juga yah!