BOSS Knightmare Hattrick Booyah, Grup A FFML Season 3 Memanas!
Free Fire Master League Season 3 pekan keempat resmi ditutup dengan hari kedelapan semalam.
Pertandingan kedelapan sendiri masih diikuti oleh 12 tim dari 2 grup yang berbeda yakni antara Grup A dan Grup C.
BACA JUGA : Penjelasan Mengenai War Chest dalam Update Free Fire OB26!
Pertandingan sendiri berjalan sangat cepat dan menarik untuk ditonton karena kedua belas tim ini masih berusaha untuk menampilkan permainan maksimal mereka untuk meraih poin penuh pada pekan keempat ini.
Hal luar biasa terjadi dengan BOSS Knightmare yang berhasil meraih Hattrick BOOYAH berkat penampilannya yang agresif dan luar biasa.
Rangkuman Match Day 5
Hari ke-8 FFML Season 3 mempertemukan kembali penghuni grup A dan Grup C dengan formasi sebagai berikut:
Grup A
- ONIC Olympus
- BIGETRON Bit
- SES Mizu
- BOOM Esports
- AEROWOLF Pro Team
- BOSS Knightmare
Grup C:
- AURA Esports
- Island of Gods
- DG Esports
- Rosugo Veda
- EVOS Esports
- The Prime Esports
Berikut ini adalah daftar tim yang berhasil mendapatkan BOOYAH di hari ke-8 FFML Season 3 Divisi 1:
- Match 1 (Bermuda) : BOSS Knightmare Esports
- Match 2 (Purgatory) : BOSS Knightnare Esports
- Match 3 (Kalahari) : DG Esports
- Match 4 (Bermuda) : BOSS Knightmare Esports
- Match 5 (Purgatory) : The Prime Esports
- Match 6 (Kalahari) : DG Esports
https://www.instagram.com/p/CK_sDpOLrw-/
Hattrick BOOYAH Boss Knightmare di Day 8 FFML Season III Divisi 1 kemarin pun dilengkapi juga dengan rekor sebagai tim dengan total point terbanyak selama gelaran FFML Season III yakni dengan total 99 point! Gokil
https://www.instagram.com/p/CK_tbzHrVT5/
Dengan Hal tersebut, BOSS Knightmare sukses menggeser posisi AEROWOLF Pro Team diposisi 3 dan berhasil kuga memperpendek jarak dengan ONIC Olympus yang berada dipuncak klasemen dengan hanya menyisakan 3 point saja.
BACA JUGA : Punya Bundle Free Fire Keren? Lakukan Cara Ini Untuk Simpan Foto Bundlenya!
Hal ini tentunya akan meningkatkan motivasi BOSS Knightmare untuk merebut puncak klasemen dari ONIC Olympus pada pekan depan.
Spinners bisa mengikuti keseruan Free Fire Master League Season 3 Divisi 1 dengan menonton langsung melalui Channel YouTube FF Esports ID pada hari Sabtu dan Minggu mulai pukul 19.00 WIB.
Jangan lupa kunjungi SPIN Website untuk update terbaru lainnya, dan ikuti Instagram dan Youtube kita.