Duo EVOS Kompak Raih Kekalahan Dari 2 MPL Berbeda!
Pekan ini bisa dibilang pekan yang kurang baik bagi tim EVOS di ajang Mobile Legends Professional League (MPL).
Pasalnya, baik EVOS Legends yang bertarung di MPL Indonesia maupun Suhaz EVOS yang berlaga di MPL Malaysia, mereka meraih hasil yang kurang memuaskan.
Untuk EVOS Legends sendiri, kekalahan tersebut menghentikan rekor tak terkalahkan mereka semenjak kehadiran Ferxiic setelah dipromosikan dari tim EVOS Icon.
Sedangkan, kekalahan Suhaz EVOS menjadi kekalahan perdana mereka setelah mendapatkan lima kemenangan beruntun.
Baik EVOS Legends dan Suhaz EVOS keduanya sama-sama mendapatkan kekalahan 2-0 dari tim yang dilawannya dan masih sama-sama juga bertengger di posisi klasemen pertama MPL sementara ini.
EVOS Legends Kalah Dari Genflix Aerowolf
Sebenarnya, formasi yang diturunkan EVOS Legends tidak ada perubahan dari beberapa pertandingan sebelumnya mereka masih menurunkan Ferxiic, Luminaire, REKT, Clover dan Antimage.
Namun, yang menjadi permasalahan utama ialah hero signature REKT seperti Angela dan Diggie di-ban oleh Aerowolf sehingga REKT harus menggunakan hero lain.
Selain itu, meskipun EVOS Legends selalu mendominasi di awal pertandingan entah mengapa memasuki pertengahan permainan mereka selalu kalah penguasaan lane dibanding Genflix Aerowolf hingga akhirnya mereka sukses membalikkan keadaan di dua pertandingan tersebut.
Hasil tersebut tentunya membuat EVOS Legends memiliki persentase kemenangan yang sama dengan ONIC Esports sekaligus menghidupkan kembali persaingan di papan atas MPL Indonesia Season 7.
Kekalahan Perdana Suhaz EVOS
Tampil agresif dan kompak masih menjadi ciri khas Suhaz EVOS di ajang MPL Malaysia sejauh ini.
Hal tersebut ternyata berbanding lurus dengan performa mereka yang sebelumnya tampil tanpa kekalahan di lima laga awal.
Kekalahan perdana akhirnya mereka rasakan di pekan ini setelah harus mengakui keunggulan Syno CS dengan skor 2-0.
Suhaz EVOS bukan tanpa perlawanan ketika melawan Resurgance Malaysia, mereka berhasil memaksakan permainan hingga late game.
Namun, permainan apik dari RSG sukses mematahkan perlawanan dari Suhaz EVOS dengan skor yang cukup telak masing-masing dimenit 17 dan 23.
Hasil tersebut tentunya harus dijadikan evaluasi bagi kedua tim untuk menghadapi pertandingan MPL yang akan datang!
Jangan lupa kunjungi SPIN Website untuk update terbaru lainnya, dan ikuti Instagram dan Youtube kita.