2 Player Masuk 10 Besar Terminator PMPL ID S3, GD Gids Bukan Sembarang Tim Baru!

2 Player Masuk 10 Besar Terminator PMPL ID S3, GD Gids Bukan Sembarang Tim Baru!

Regular season PMPL ID S3 baru saja tuntas dan menyisakan sejumlah kisah menarik. Ada Bigetron Red Aliens yang keluar sebagai juara dan Evos Reborn yang mendapatkan tiket ke PMPL SEA.

Selain dua tim ini, ada kisah menarik GD Gids si pendatang baru. Mereka adalah satu-satunya tim rookie di season 3 kali ini. Keempat player mereka, Nicil, Daybot, Booms, dan Star, baru pertama kalinya berlaga di PMPL.

Meski baru pertama, GD gids justru tampil luar biasa. Mereka finis di peringkat tiga regular season, hanya kalah dari BTR dan Evos.

Ini membuktikan bahwa tim asal komunitas seperti GD juga bisa bicara banyak di level tertinggi. Mereka tampil berani menghadapi tim-tim yang sudah lebih berpengalaman.

Keberanian GD ini juga dapat dilihat dari keberhasilan para player mereka dalam torehan kill. Tercatat, ada dua player GD dalam 10 besar overall kill leaders di PMPL ID Season 3 regular season. Siapa saja?

Baca Juga: Semakin Ganas, Evos Reborn Siap Terkam Grand Final PMPL!

 Pemain GD Gids masuk 10 besar terminator PMPL ID S3

Masuk daftar 10 besar overall kill leaders alias terminator ini bukan hal mudah. Terlebih, jika melihat nama-nama yang bertengger di 10 besar ini, 8 di antaranya adalah nama-nama lama yang memang sudah dikenal berbahaya

GD membuat kejutan dengan menyisipkan dua player mereka di antara 8 nama top ini. Ada GD Star di peringkat tiga dan GD Daybot di peringkat tujuh berikut daftar selengkapnya:

  1. BTR Ryzen: 133 kills
  2. BTR Luxxy: 102
  3. GD Star: 102
  4. BTR Zuxxy: 96
  5. Evos Red Face: 96
  6. Aura Jayden: 92
  7. Evos Lyzerg: 88
  8. GD Daybot: 87
  9. Aura No Mercy: 84
  10. Eagle 365 Audryy: 84

Baca Juga: Super Weekend 2 Jadi Kunci BTR Juara Regular Season PMPL ID S3!

Nama-nama tersebut bukan nama sembarangan, semuanya dikenal punya firepower mematikan.

Karena itulah keberhasilan Star dan Daybot masuk ke 10 besar sudah terbilang luar biasa. Terlebih star berhasil mencapai lebih dari 100 kill dan masuk tiga besar.

Aksi GD Gids akan kembali ditunggu-tunggu di Grand Final PMPL ID S3 akhir pekan ini. Bisakah mereka melanjutkan mimpi dan jadi juara?

Jangan lupa kunjungi SPIN Website untuk informasi lainnya, dan ikuti akun Instagram dan Youtube kita.

Artikel Terbaru