Map Breeze dihapus dari VALORANT Masters Reykjavik!
Saat Map Breeze pertama kali dirilis pada patch 2.08 pertengahan bulan April lalu, Riot mengumumkan bahwa map baru tersebut akan dipertandingkan di Valorant Masters Reykjavik di bulan Mei mendatang.
Memang sejauh ini, map bertema pantai tersebut telah mendapatkan respons yang positif dari banyak pemain terutama karena desainnya yang berbeda dari map Valorant lainnya.
Namun kelihatannya, Riot telah memutar balik keputusan tersebut karena mereka telah mengumumkan bahwa Breeze telah dihapus dari rotasi map untuk Valorant Masters Reykjavik.
After conferring with pro players globally, in the interest of competitive integrity, Breeze has been removed from the map rotation at Masters Reykjavik.
Considering the overlap with Challenger Playoffs and travel to Iceland, 4 weeks is not enough time to practice a new map.
— VALORANT Champions Tour (@ValorantEsports) May 4, 2021
“Setelah berunding dengan pemain pro secara global, demi kepentingan integritas kompetitif, Breeze telah dihapus dari rotasi peta di Masters Reykjavik.”
“Mengingat bertabrakan dengan Challenger Playoff dan perjalanan ke Islandia, 4 minggu bukanlah waktu yang cukup untuk melatih peta baru.”
Baca Juga: Tampilan, Harga & Tanggal Rilis Bundle Skin Valorant Forsaken!
Baca Juga: Riot Umumkan VCT Masters Reykjavík Dengan Prizepool dan Bracket!
Berita ini seharusnya menjadi kabar baik untuk para pro player yang akan bertanding di Valorant Masters Reykjavik, karena memainkan map yang belum dikenal adalah hal yang tidak mudah.
Dengan tidak adanya breeze, Masters Reykjavik akan kembali memiliki 5 map pool yang akan dapat di ban & pick sepanjang turnamen.
Itulah informasi mengenai map Breeze yang telah dihapus dari VCT Masters Reykjavik! Jangan lupa kunjungi SPIN Website untuk update terbaru lainnya, dan ikuti Instagram dan Youtube kita.