5 Hero Dengan Serangan Terjauh di Mobile Legends!

5 Hero Dengan Serangan Terjauh di Mobile Legends!

Dalam komposisi tim di Mobile Legends, masing masing hero memiliki peran masing masing untuk dapat memenangkan pertarungan, bahkan memenangkan game.

Salah satunya adalah menghasilkan damage konstan dalam teamfight. Untuk melakukan hal tersebut, hero hero yang memiliki serangan jarak jauh sungguh diunggulkan karena dapat memberikan damage langsung tanpa harus mendekat.

Berikut ini adalah 5 hero yang memiliki serangan terjauh di Mobile Legends.

Baca Juga : 10 Hero Mobile Legends (ML) Dengan Burst Damage Tinggi di Early Game!

Pharsa

Pharsa ML
Foto via Duniagames

Hero mage yang biasnya dapat dijadikan mid laner ataupun sidelaner dapat memberikan damage ke lawan dari jarak jauh dengan ultimatenya!

Bukan hanya jarak jangkauan yang jauh, tetapi skill ultimate Pharsa ini memiliki damage yang besar, sehingga tidak aneh jika kalian melihat Pharsa diambil saat bermain rank.

Yve

Yve ML
Foto via kumparan

Memiliki skill yang setipe dengan Pharsa, Yve juga merupakan hero mage yang dapat menghasilkan damage dari jarak jauh.

Saat Yve menggunakan ultimaenya dan mengenai lawan, Yve akan mendapatkan shield. Shiled ini tentunya sungguh membantu Yve untuk tidak dapat dibunuh dengan bunuh saat menggunakan ultimatenya.

Change

Change ML
Foto via MLBB

Hero dengan serangan jarak terjauh berikutnya masih bertipe mage. Change adalah salah satu top pick pada meta kali ini.

Dengan ultimatenya yang memiliki jarak jangkauan yang jauh, Change sering sekali digunakan untuk memburst hero lawan.

Layla

Layla Ml
Foto via SPIN

Marksman yang memiliki jarak basic attack terjauh siapa lagi kalau bukan Layla! Salah satu hero tertua di Mobile Legends ini meiliki kemampuan pasif yang menambah jangkauan serang basic attacknya.

Tidak hanya jangkauan serang yang jauh, skill skill Layla juga mensupport kemampuan serangan jarak jauhnya ini. Seperti ultimatenya yang dapat mengenai lawan dari jarak yang sangat jauh dan juga memiliki damage yang besar.

Baca Juga : Rekomendasi 15 Hero MLBB Terkuat Solo Rank Season 21!

Brody

Brody STUN(1)
Photo via Mobile Legends

Saat Brody sudah mengunci targetnya dengan basic attack, serangan Brody akan tetap meluncur ke arah target tersebut.

Hero marksman yang masih menjadi top pick hingga saat ini di rank, merupakan hero yang berbahaya dan juga fleksibel. Damagenya yang tinggi, membuat para penggunanya tidak perlu untuk membeli full item damage saat match berlangsung.

Itu dia Spinners 5 hero yang memiliki serangan terjauh di Mobile Legends. Kalau menurut kalian mana yang paling imba nih?

Jangan lupa kunjungi SPIN Website untuk update terbaru lainnya, dan ikuti Instagram dan Youtube kita.

Artikel Terbaru