Tanggapi Pelecehan Seksual Kelra, Ini Pernyataan Resmi OhMyV33NUS!

Tanggapi Pelecehan Seksual Kelra, Ini Pernyataan Resmi OhMyV33NUS!

Baru-baru ini komunitas Mobile Legends telah dihebohkan dengan beberapa perilaku pelecehan seksual yang dilakukan oleh pro player asal Filipina, Grant Duane “Kelra” Pillas.

Meskipun telah menerima hukuman dari MPL PH dan telah menuliskan permintaan maaf, tentunya permasalahan ini belum berhenti begitu saja.

OMEGA Esports sendiri selaku tim yang menaunginya telah memberikan konfirmasi bahwa tim tersebut akan melakukan investigasi lebih lanjut kepada kasus lain yang telah dilakukan pemain tersebut.

BACA JUGA: Lakukan Pelecehan Seksual, Kelra Mobile Legends Dihukum MPL PH!

Ditanggapi Oleh Blacklist International

Kelra sendiri tercatat melakukan beberapa pelecehan seksual kepada para pro player lintas negara mulai dari IDNS Ramella, Belletron Era hingga rekan senegaranya yakni duet V33Wise.

Selaku tim yang menaungi OhMyV33nus dan Wise, Blacklist International sendiri akhirnya angkat bicara mengenai permasalahan yang saat ini sedang bergulir yang menimpa pemainnya.

“Prioritas Blacklist International selama dua hari terakhir adalah untuk memastikan kesejahteraan atlet esports kami yang disebutkan dalam komentar homofobia terbaru oleh salah seorang pemain dari organisasi profesional lainnya,” tutur Blacklist International melalui laman facebooknya.

“Kami akan terus berdiri di belakang pemain kami dan akan membantu mereka untuk melalukan rencana apa yang ingin mereka ambil. Kami juga ingin berterima kasih kepada Agen Blacklist kami dan mereka yang telah mendukung pemain kami selama ini,” tambahnya.

Blacklist International sendiri diakhir kalimat mengakui bahwa mereka sangat kecewa dengan apa yang terjadi dan berharap kedepannya bisa menjadi lebih baik.

BACA JUGA: Item Dan Spell Ini Ampuh Counter Hayabusa, Bikin Dia Gak Berkutik!

OhMyV33nus Beri Tanggapan

Pemain Luar MSC 2021
source: ig @ohmy.v33nus

Sebagai salah satu objek sasaran pelecehan seksual oleh Kelra, OhMyV33nus sendiri memberikan tanggapannya mengenai isu yang telah beredar beberapa hari kebelakang.

“Saya percaya bahwa isu ini harus dibenahi dengan sesuai karena ini adalah salah satu alasan mengapa saya berada di sini untuk Kesetaraan dan Penghormatan untuk semua. Saya berharap ini berfungsi sebagai pelajaran bagi semua orang karena tidak hanya negara kita yang terpengaruh, tetapi juga bagi orang lain,” ungkap kapten Blacklist International tersebut melalui akun facebook miliknya

Ia juga mengungkapkan bahwa memberikan rasa tidak hormat yang dilakukan tersebut tidak pernah menjadi lelucon dan tidak pernah lucu untuk didengar.

“Saya hanya ingin mengingatkan bahwa tidak hormat itu tidak pernah baik dan tidak pernah lucu. Seperti yang mereka katakan, ′′ Kata-kata penting “, jadi saya tidak mau menjawab masalah ini yang saya tahu tidak akan memiliki efek yang baik.

Diakhir ia juga mengingatkan bahwa bagi siapapun yang ingin dihormati harus juga menghargai orang lain.

“Ingatlah selalu bahwa apa pun situasi atau tingkat kehidupanmu, kita harus selalu menghargai orang lain, terutama jika kamu juga ingin dihargai,” tutup OhMyV33nus.

BACA JUGA: Ingin Dapatkan Skin Hero Mobile Legends Gratis? Begini Caranya!

Jangan lupa kunjungi SPIN Website untuk update terbaru lainnya, dan ikuti Instagram dan Youtube kita.

Aditya Pratama (Adityapr)
Aditya Pratama (Adityapr)
Penggemar berat game bergenre MOBA yang mampu bermain di segala posisi dengan hampir sama baiknya.

Artikel Terbaru