Deretan Hero Fighter Roamer Terkuat Season 22 Mobile Legends

Deretan Hero Fighter Roamer Terkuat Season 22 Mobile Legends

Meskipun kini banyak hero lain yang cocok jadi roamer, nyatanya beberapa hero Fighter ini sangat kuat sebagai roamer. Bahkan ada satu hero yang dulunya nggak laris kembali ke meta karena bisa sangat bagus sebagai roamer.

Siapa saja ya hero fighter yang masih sangat bagus jadi roamer, beberapa hero Fighter sekarang kurang cocok karena beberapa adjustment seperti Chou (tidak bisa spam skill 2 jika tidak kena), Silvanna (di nerf defensenya). Sehingga jadi explaner atau goldlaner lebih baik untuk meta saat ini.

BACA JUGA: Bocoran Skin Baru Beatrix Mobile Legends, Bakal Jadi Skin Starlight?

Dan inilah daftar hero fighter roamer kuat season 22 MLBB.

Martis

Martis ML
source : Mobile Legends

Martisjadi salah satu fighter roamer yang kuat dan menyebalkan. Bahkan bisa menghentikan beberapa inisiasi roamer lain seperti Jawhead.

Skill 2 miliknya bisa menghentikan lawan sekaligus membuatnya cukup cepat roaming. Dengan sebagai roamer tentu Martis akan andalkan build defense yang membuatnya cukup tanky meskipun masih bisa cicil damage lewat skill-skill yang dimiliki.

Jawhead

Jawhead Mobile Legends
Foto via besthdwallpaper

Sejak dulu hero ini dipercaya jadi roamer. Itu berkat skill 2 miliknya yang bisa menculik satu hero lawan.

Selain itu dia juga punya shield dari skill tersebut membuatnya cukup tanky dan bisa jadi inisiator dan roamer yang baik. Dia juga bisa mengejar lawan dengan Ultimate yang dimiliki.

Ruby

Lucky spin skin ruby
Photo via UHD Wallpaper

Meskipun sering diandalkan sebagai sidelaner (Explaner/Goldlaner) tak jarang Ruby dijadikan roamer oleh beberapa tim MPL. Hal ini karena sustain ability yang dimilikinya dan juga bisa menjadi seorang inisiator yang baik.

Dimana dengan I’m Offended miliknya bisa menculik beberapa pemain lawan dan bisa langsung di eksekusi oleh rekannya.

Minsitthar

Hero counter guinevere

Memang tidak cukup populer namun masih sangat mungkin. Karena Minsitther jika dijadikan offlaner/explaner akan sangat tipis dan mudah dibunuh.

Sedangkan jika jad roamer, Minsitthar bisa melakukan inisiasi dengan skill 1 miliknya dan di combo skill Ultimate yang membuat lawan-lawan yang bisa blink akan kesulitan.

Itulah deretan hero Fighter Roamer terkuat di meta season 22 Mobile Legends. Ada hero fighter lainnya yang menurut kamu bagus sebagai roamer?

BACA JUGA: Bocoran Tampilan Gusion Revamp Mobile Legends, Jadi Makin Keren?

Jangan lupa kunjungi SPIN Website untuk update terbaru lainnya, dan ikuti Instagram dan Youtube kita

Romi Subhan (tomoyagale)
Romi Subhan (tomoyagale)
Seorang penulis yang gemar menulis tentang Mobile Legends.

Artikel Terbaru