Tinggalkan EVOS Lynx Demi GPX, Ini Alasan Funi Yang Sebenarnya!

Tinggalkan EVOS Lynx Demi GPX, Ini Alasan Funi Yang Sebenarnya!

Bursa transfer pemain ladies beberapa waktu lalu tentunya cukup menghebohkan karena banyaknya transfer kejutan yang terjadi.

Salah satu transfer yang paling menarik perhatian ialah hijrahnya Winda “Earl” Lunardi dan Fanny “Funi” Cynthia dari EVOS Lynx menuju GPX.

Pasalnya, kedua pemain tersebut merupakan pilar penting EVOS Lynx yang mampu membuat tim tersebut mendominasi skena kompetitif ladies.

BACA JUGA: Ini 5 Alasan Mengapa Gord Sudah Jarang Digunakan Di Mobile Legends!

Tampil Memukau

GPX Ladies
Photo via Dignity Project Esports

Meski baru bergabung dalam hitungan beberapa bulan, nyatanya Funi cs tampil gemilang setelah berhasil mendominasi turnamen Wonderful Indonesia Srikandi Championship (WISC).

Pasalnya, tim tersebut sukses menahan imbang BTR Era yang sedang dalam performa terbaiknya serta menaklukkan tim-tim ladies kuat lainnya seperti EVOS Lynx, RRQ Mika dan Alter Ego Nyx.

Hal tersebut tentunya menjadi ancaman serius bagi tim-tim ladies lainnya menjelang digelarnya ajang WSL Season 4.

Funi Beberkan Alasan Tinggalkan EVOS Lynx

Photo via YT Livy Renata

Meski telah meninggalkan EVOS Lynx selama kurang lebih dua bulan, alasan Funi meninggalkan EVOS Lynx tentunya masih dipertanyakan.

Pasalnya, pemain tersebut memang merupakan salah satu pemain yang cukup senior yang telah lama memperkuat EVOS Lynx.

Hingga akhirnya, ia baru-baru ini mengungkapkan alasan mengapa meninggalkan EVOS Lynx hingga akhirnya memilih bergabung ke GPX.

Oh ini klarifikasi aja guys aku pindah ke GPX bukan karena cuan gajinya disebelah lebih banyak daripada disini cuma ga apalah kita harus cari pengalaman baru,” kata Funi ketika ditanya oleh Livy.

Hal tersebut tentunya cukup wajar mengingat Funi sendiri memang telah mendapatkan cukup banyak gelar ketika membela EVOS Lynx.

Funi sendiri kini memiliki kesempatan besar untuk membawa GPX Ladies merengkuh trofi pertamanya di ajang kompetitif ladies setelah berhasil tampil perkasa di ajang WISC.

BACA JUGA: Bukan Natan, Ini Hero Marksman Yang Sering Menang Versi Jess No Limit!

Jangan lupa kunjungi SPIN Website untuk update terbaru lainnya, dan ikuti Instagram dan Youtube kita

https://youtu.be/mBH3VyAVi_s?t=56

Aditya Pratama (Adityapr)
Aditya Pratama (Adityapr)
Penggemar berat game bergenre MOBA yang mampu bermain di segala posisi dengan hampir sama baiknya.

Artikel Terbaru