Free Fire BG ID Indikasikan Karakter Otho Akan Segera Hadir!
Kehadiran sebuah karakter baru di update Free Fire (FF) OB30 lalu sudah menjadi berita hangat di antara pemain setia Free Fire. Namun, kemunculan karakter tersebut tak kunjung ada tanda-tandanya.
Hingga sebulan berlalu sejak informasi ini bocor pada Free Fire Advance Server September lalu, kini kehadiran karakter baru Otho sudah dikonfirmasi oleh media sosial resmi Garena Free Fire Indonesia, @freefirebgid.
Yap, seperti unggahan akun tersebut pada Selasa, 2 November 2021, kehadiran Otho digadang bakal muncul di server resmi Free Fire Indonesia dalam waktu dekat. Sayangnya, belum ada informasi lebih detail soal kapan karakter baru ini akan dirilis.
Baca Juga: Top Up 140 Diamond FF, Dapatkan Blueprint Incubator Gratis!
Buat kamu yang belum mengenal karakter yang sudah dibocorkan kehadirannya oleh Free Fire Bg ID ini, yuk simak penjelasannya di bawah ya!
Karakter baru FF, Otho!
Dilansir dari beritabooyah.id, Othos Otho diciptakan dari karakter yang berlatarkan seorang Mahasiswa berumur 21 tahun.
Layaknya Mahasiswa yang identik dengan ciri khas kunciran rambut gondrongnya, karakter ini memiliki skill yang diberi nama Memory Mist yang dapat meningkat dalam setiap level.
Memory Mist memiliki kemampuan yang dapat mengetahui posisi musuh ketika aktif. Pada level maksimal, skill ini dapat menjangkau area hingga 50m yang juga bisa diketahui oleh rekan satu tim.
Namun, skill ini merupakan skill pasif dari karakter Otho. Dengan skill ini, pastinya kedatangan Othos ke Free Fire akan sangat dinantikan oleh pemain yang memiliki gameplay rusher.
Dalam skill ini, setelah Otho mengeleminasi pemain maka Otho dapat melihat lokasi musuh dalam jarak tertentu yang juga bisa dilihat rekan satu tim.
Baca Juga: Mode Baru Guild Wars 8 Vs 8 Bakal Hadir di Free Fire (FF)!
Berikut rincian lebih lengkap soal skill Memory Mist yang dimilikinya:
- Level 1: Setelah mengeliminasi lawan, posisinya akan terlihat dalam jarak 25m dari tempat eliminasi. Rekan satu tim juga bisa melihat posisi musuh.
- Level 2: Setelah mengeliminasi lawan, posisinya akan terlihat dalam jarak 30m dari tempat eliminasi. Rekan satu tim juga bisa melihat posisi musuh.
- Level 3: Setelah mengeliminasi lawan, posisinya akan terlihat dalam jarak 35m dari tempat eliminasi. Rekan satu tim juga bisa melihat posisi musuh.
- Level 4: Setelah mengeliminasi lawan, posisinya akan terlihat dalam jarak 40m dari tempat eliminasi. Rekan satu tim juga bisa melihat posisi musuh.
- Level 5: Setelah mengeliminasi lawan, posisinya akan terlihat dalam jarak 45m dari tempat eliminasi. Rekan satu tim juga bisa melihat posisi musuh.
- Level 6: Setelah mengeliminasi lawan, posisinya akan terlihat dalam jarak 50m dari tempat eliminasi. Rekan satu tim juga bisa melihat posisi musuh.
Baca Juga: Kembali Hadir, Event Hacker Store FF Datangkan Bundle Keren Ini!
Itulah bocoran soal karakter baru Free Fire yang kemungkinan besar akan hadir ke Free Fire di bulan November 2021 ini.
Jangan lupa kunjungi SPIN Website untuk informasi lainnya, dan ikuti akun Instagram dan Youtube kita.