Jadwal Piala Presiden Esports 2021 Mobile Legends, AURA Bertemu RRQ!

Jadwal Piala Presiden Esports 2021 Mobile Legends, AURA Bertemu RRQ!

Piala Presiden Esports 2021 akhirnya memasuki main event dimana akan ada banyak esports yang di pertandingkan.

Namun untuk Mobile Legends sendiri di sini akan dibahas rangkumannya, karena setelah lalui babak grup, mereka akan lanjut ke babak semifinal untuk memperebutkan slot ke final.

BACA JUGA: Hasil Playoff M3 Mobile Legends Day 5, RRQ Menang?

Jadwal Mobile Legends Piala Presiden Esports 2021

Photo via Kincir

Main Event sendiri secara keseluruhan akan dibagi menjadi tiga hari, dan untuk Mobile Legends sendiri akan hadir di tanggal 17 dan 19 Desember. Dan inilah jadwalnya.

17 Desember 2021

  • Alter Ego Vs Bigetron Alpha – 16.50 WIB (BO3)
  • AURA FIRE Vs RRQ Sena – 19.10 WIB (BO3)

19 Desember 2021

  • (Pemenang AE Vs BTR) Vs (Pemenang AURA Vs RRQ) – 09.20 WIB (BO5)

Buat yang bingung, sebelumnya pada babak grup Alter Ego berhasil menjadi juara Grup A, sementara RRQ menjadi runner-up Grup A. Sehingga keduanya akan bertemu dengan AURA FIRE sebagai juara Grup B dan Bigetron Alpha sebagai runner-up grup B.

Untuk format di semifinal akan dilangsungkan BO3 dimana tim yang berhasil menang 2 kali terlebih dahulu berhak melaju ke partai Final.

Dan di final akan disajikan dalam format BO5, dimana butuh tiga kemenangan untuk menjadi juara di Piala Presiden Esports 2021.

Pertandingan tersebut akan seru dimana AURA yang sedang kuat-kuatnya akan melawan RRQ. Dan Alter Ego akan melakukan laga klasik melawan BTR Alpha.

Kamu dukung tim mana nih buat jadi juara?

BACA JUGA: ONIC Kairi Ungkap Dua Jungler Terbaik Saat Ini di Dunia, Ada Alberttt?

Jangan lupa kunjungi SPIN Website untuk update terbaru lainnya, dan ikuti Instagram dan Youtube kita.

Romi Subhan (tomoyagale)
Romi Subhan (tomoyagale)
Seorang penulis yang gemar menulis tentang Mobile Legends.

Artikel Terbaru