Tips & Trik Cara Bermain Paquito Ala PABZ Poizy, Bikin Tak Terkalahkan!
Meski sempat beberapa mendapatkan nerf dari Moonton, sudah tidak diragukan lagi apabila Paquito masih menjadi salah satu hero terkuat di Mobile Legends.
Hal tersebut pasalnya ia memiliki banyak kombinasi serangan yang membuatnya sangat sulit untuk ditaklukkan.
Namun, tentunya memainkan hero tersebut tidak bisa sembarangan karena kalian juga harus memainkan stack hero tersebut dengan baik.
BACA JUGA: Deretan Item Ini Ampuh Untuk Counter Edith, Bikin Dia Auto Coklat!
Poizy Bocorkan Cara Memainkan Stack Paquito
Menariknya, baru-baru ini salah satu offlaner milik PABZ Esports yaitu Salman “Poizy” Thaher memberikan tips dan trik bermain Paquito dengan baik.
Hal tersebut tentunya memang ia sendiri memang sering memberikan edukasi kepada para penggemarnya yang ingin memainkan hero-hero tertentu di Mobile Legends.
Setelah mendapatkan pertanyaan mengenai memainkan stack Paquito dari para penggemarnya, Poizy akhirnya memberikan tips dan trick memainkan pasif Paquito.
“Sebenernya jawabannya simple sih guys (memainkan pasif Paquito), kalkulasi. Jadi ketika kalian posisi Paquito stack merah dan kalian ngerasa musuh akan instan mati, langsung aja di skill 2, skill 2 terus Ulti,” kata Poizy melalui akun TikTok miliknya.
Selain itu, ia juga memberikan tips dan trik lainnya ketika kalian tidak yakin apabila lawan yang kalian hadapi tidak akan langsung mati dengan serangan tersebut.
“Tapi, ketika kalian dalam posisi stack merah dan enggak yakin musuh bakal mati kalian pake yang knock up aja karena kan ketika di knock up jadi knock back lagi itu ada kemungkinan kalo teman kalian memberikan damage kepada musuh karena bantuan temen juga,” tutup Poizy.
BACA JUGA: Tips & Trik Belajar Jadi Core Menurut RRQ Xinnn, Wajib Banget Dicatat!
Jangan lupa kunjungi SPIN Website untuk update terbaru lainnya, dan ikuti Instagram dan Youtube kita