Bikin merinding! Lihat robot tercanggih di dunia debut di wawancara pertama nya!
Robot humanoid ‘Ameca’, terkadang dikenal sebagai robot paling canggih di dunia, telah debut di wawancara pertama nya dengan situs berita CNET pada 5 Januari 2022.
Robot humanoid berwajah abu-abu ini berhasil menarik perhatian publik pada akhir tahun 2021 ketika sebuah video ekspresi wajahnya menjadi viral di media sosial. Hingga sekarang, video ini telah meraih senilai 24 juta views dan selebritas pun telah posting reaksi mereka terhadap video Ameca tersebut, seperti CEO Tesla, Elon Musk yang menanggapi video tersebut dengan satu kata, “Yikes.”
Yikes
— Elon Musk (@elonmusk) December 2, 2021
Baca juga: Serem! Lihat Robot Canggih Ini Tiba-Tiba Meraih Tangan Peneliti!
Respons Para Pembuat Ameca
Dengan video robot Ameca viral, para netizen terbelah dengan respons mereka. Beberapa mengungkap keheranan dan ketidak sabaran mereka untuk melihat Ameca menjadi lebih canggih, sementara beberapa respons mengungkapkan ketidaknyamanan mereka dan ketakutan bahwa robot yang terlalu canggih bisa membahayakan manusia.
Namun, dengan perhatian yang Ameca telah menerima selama beberapa bulan akhir ini, para pembuat nya di Inggris, perusahaan Engineered Arts, mengungkapkan merasa senang.
“Kami sangat terkejut,” kata Morgan Roe, direktur operasi Engineered Arts. “Dalam semalam, itu (video Ameca) menjadi sensasi. Kami mendapat 24 juta tampilan di satu posting Twitter.”
Roe menjelaskannya bahwa penampilan Ameca sengaja dibuat supaya tidak terlalu robot, tidak terlalu manusiawi. Tubuhnya terbuat dari logam dan plastik, wajahnya sengaja dibuat abu-abu tanpa gender dan bukan manusia.
Ameca memiliki 17 motor individu di dalam kepalanya yang mengendalikan gerakan dan ekspresinya. Tapi fitur wajahnya sangat jelas dan emosional. Dan kombinasi buatan dan manusia hidup inilah yang menurut Roe berbicara tentang visi kolektif kita tentang seperti apa robot humanoid di masa depan.
“Kita semua pernah melihatnya di film, kita semua pernah melihat iRobot dan AI Artificial Intelligence,” katanya. “Dan tiba-tiba, itu nyata.”
Dalam Wawancara Nya Bersama CNET
Dalam interview bersama CNET ini, Ameca bisa dilihat membuat berbagai macam ekspresi, dengan fluiditas mosi badan nya sangat lancar.
Selain itu, ketika ditanyakan sebuah pertanyaan, untuk pertama kali, kita juga dapat mendengar Ameca berbicara dan menjawab pertanyaan tersebut.
Tonton wawancara tersebut di sini!
Tertarik dengan robot humanoid seperti ini? Baca juga: Lihat Robot Ini Membuat Berbagai Macam Ekspresi Seperti Manusia!