Top 5 Hero Pick di Rank Mythic Mobile Legends, Dikuasai Hero MM!

Top 5 Hero Pick di Rank Mythic Mobile Legends, Dikuasai Hero MM!

Tidak heran jika pick di hero Mythic sangat berbeda dengan rank di bawahnya. Karena biasanya di Mythic, utamanya poin 400 ke atas, draft pick sudah jadi prioritas untuk dimaksimalkan.

Tidak ada lagi ban-ban hero seperti Johnson atau yang lainnya, karena memang banyak hero lain yang wajib untuk di ban di season 23 Mobile Legends ini.

Selain ban tentunya pick jadi prioritas selanjutnya, banyak hero-hero yang sering banget di pick di rank Mythic, utamanya hero Marksman.

Top Pick Hero Rank Mythic

Dan inilah top 5 pick hero di rank Mythic untuk season 23 Mobile Legends (24 Januari 2022).

Hero Pick Mythic
source: Mobile Legends Ranks

Di urutan pertama ada preman Goldlane Clint, hero yang sangat naik daun di beberapa season belakangan terutama ketika ada meta Marksman Goldlaner.

Quick Draw (Skill 1) miliknya memang bisa dengan mudah mencicil lawan meskipun dia kurang memiliki escape, hanya andalkan skill 2 dengan jarak yang minim. Namun berbekal skill yang memberikan damage besar, Clint memang jadi Goldlaner andalan kini, dan termasuk jarang di ban (8,03%).

BACA JUGA: Bocoran Skin Baru Balmond, Bakal Jadi Anggota Venom Squad?

Selanjutnya ada jungler andalan musim ini Lancelot, sama seperti Clint, Lancelot naik daun di musim ini, meskipun banyak jungler lain. Lancelot setelah revamp makin mudah dimainkan terutama karena skill 1 yang makin mudah digunakan.

Meskipun banyak jungler Fighter dan Tank yang hadir, Lancelot masih jadi top Assassin jungler untuk rank Mythic di musim ini.

Hero jungler yang tak kalah populer mengisi urutan ketiga yaitu Yi Sun-shin, semenjak menjadi Assassin dan bisa menggunakan War Axe, performanya kian meningkat.

Damagenya menjadi makin kuat, dan keunggulan Ultimatenya juga masih sama, meskipun tidak lagi punya efek slow namun masih sangat berguna mengetahui lokasi lawan. Sangat bagus buat setup teamfight atau dapatkan objektif.

Ada preman Goldlane lainnya yang mengisi posisi keempat yaitu Beatrix. Namun tidak seperti Clint, Beatrix juga bisa jadi midlaner yang kuat.

Kendalanya adalah dia cukup banyak menerima ban saat draft pick (67,52%). Namun dengan ban rate sebanyak itu, Beatrix masih sangat diandalkan dengan pick rate tinggi, dan bisa dibilang saat tidak di ban, Beatrix kemungkinan besar di pick oleh tim.

Hero Goldlaner lainnya juga jadi andalan di musim ini yaitu Brody. Meskipun menempati urutan kelima namun hero ini memang juga kuat di lane.

Dan Brody mungkin jadi satu-satunya Marksman yang bisa diberikan banyak item defense namun tetap sakit damagenya. Hal itu juga yang menjadikan hero ini banyak digunakan. Dia juga bisa counter hero Assassin dengan skill 2 miliknya.

Itulah top 5 hero pick di rank Mythic Mobile Legends untuk season 23, top pick musim ini dikuasai hero Marksman, baik sebagai jungler, goldlaner maupun midlaner.

BACA JUGA: Bocoran Event MLBB x Sanrio (Hello Kitty), Mirip KoF!

Jangan lupa kunjungi SPIN Website untuk update terbaru lainnya, dan ikuti Instagram dan Youtube kita.

Romi Subhan (tomoyagale)
Romi Subhan (tomoyagale)
Seorang penulis yang gemar menulis tentang Mobile Legends.

Artikel Terbaru