EVOS Gunakan Kombo Kadita & Johnson, Ini Tanggapan ONIC CW!
Pekan ketiga MPL ID Season 9 akhirnya telah resmi dimulai dan telah menyajikan laga super seru di hari pertama.
Salah satu pertandingan yang ditampilkan pada hari tersebut ialah pertandingan penuh gengsi antara sang pemilik dua gelar juara MPL ID Season 9 yaitu antara ONIC Esports dengan EVOS Legends.
Diluar dugaan para penonton, ONIC Esports sendiri sukses menumbangkan Antimage cs dengan skor 2-0 tanpa balas.
BACA JUGA: Lebih Jago AE Nino Atau Dirinya di Gold Lane, Ini Jawaban AURA Kabuki!
Sempat Tampilkan Kombo Kadita & Johnson

Meski menang 2-0, tentunya ONIC Esports sendiri mendapatkan perlawanan sengit dari EVOS Legends setelah beberapa kali sempat membalikkan keadaan.
Salah satu game yang menjadi sorotan ialah pada game pertama dimana EVOS Legends menggunakan strategi yang sempat digunakan oleh BTR Alpha, yaitu kombo Kadita & Johnson.
Strategi tersebut nyatanya hampil berhasil dijalankan oleh EVOS Legends setelah mereka sukses membalikkan keadaan setelah sempat tertinggai di early game.
Hingga akhirnya permainan disiplin dari ONIC Esports menjadi penentu di game pertama yang berkesudahan untuk kemenangan tim berlogo landak kuning tersebut.
Usai pertandingan, salah satu roster ONIC Esports yakni Calvin “CW” Wnata memberikan pandangannya mengenai penampilan kombo tersebut.
“Sebenarnya tadi lumayan mengancam, soalnya kan earlynya udah kita pegang sebentar terus kebalik sebentar karena kombo Kadita + Johnson tapi Aldous late gamenya ngeri aja,” kata ONIC CW pada post-match interview bersama MPL ID.
Hal tersebut tentunya tidak mengherankan, mengingat Aldous sendiri merupakan salah satu hero yang memiliki scaling cukup mengerikan sekaligus menjadi sebuah garansi apabila kalian gagal dalam menghabisi pertandingan secara cepat.
BACA JUGA: Ini Hero Mage OP di MLBB Menurut RRQ Lemon, Sekali Skill Mati!
Jangan lupa kunjungi SPIN Website untuk update terbaru lainnya, dan ikuti Instagram dan Youtube kita