Deretan Hero Counter Wanwan Terbaik Ala Pro Player, Wajib Coba!

Deretan Hero Counter Wanwan Terbaik Ala Pro Player, Wajib Coba!

Setelah mendapatkan buff, Wanwan kini menjadi salah satu hero marksman Mobile Legends yang sangat mengerikan.

Pasalnya, ketika Wanwan sukses mengaktifkan ultimate miliknya ia bisa langsung meratakan seluruh pemain lawan dengan sangat mudah.

Namun, kalian sendiri tidak perlu khawatir karena salah satu mantan pro player yang kini menjabat sebagai analis AURA Fire, Yosua “Tezet” Sanger memberikan tips untuk melakukan counter terhadap hero tersebut.

Oleh karena itu, berikut adalah deretan hero yang mampu mengatasi serangan milik Wanwan di Land of Dawn.

BACA JUGA: ONIC Vior Bocorkan Harga Transfer EVOS REKT, Lebih Mahal Dari Lemon!

Phoveus

phoveus mobile legends mlbb hero baru
Sumber: UHD Wallpaper

Selain serangan yang sangat mematikan, mobilitas Wanwan tentunya menjadi masalah lainnya yang perlu kalian hadapi ketika berhadapan dengan hero tersebut.

Tezet sendiri merekomendasikan Phoveus sebagai hero utama untuk menangkal Wanwan yang memang cukup merepotkan dengan pergerakannya.

Phoveus sendiri memang menjadi salah satu counter alami Wanwan karena ultimate milik hero tersebut tentu akan dapat mengincar Wanwan yang kerap menggunakan skill dash.

Clint

Hero ML Nggak Laku M2
source : uhdpaper.com

Ketika berhadapan dengan Wanwan di Gold Lane, Clint tentu bisa menjadi opsi terbaik yang bisa kalian gunakan seperti rekomendasi dari AURA Tezet.

Jarak serangan yang cukup jauh serta burst damage yang sangat mematikan tentu akan membuat Wanwan sangat kesulitan untuk mengaktifkan ultimate miliknya.

Khufra

Skin Starlight maret 2021

Wanwan juga menjadi salah satu hero yang memiliki Anti CC alami dengan menggunakan skill 2 miliknya yang membuat ia sangat sulit untuk ditaklukkan.

Khufra pastinya bisa menjadi opsi yang baik karena skill 2 milik hero tersebut pastinya tidak akan terpengaruh dengan skill 2 yang akan digunakan oleh Wanwan.

Hal ini tentunya akan membuat Wanwa tidak akan leluasa untuk menyerang sesuka hati ke area milik lawan.

BACA JUGA: Nimo TV Ungkap Salam Perpisahan Untuk Para Penggemar, Bakal Tutup?

Jangan lupa kunjungi SPIN Website untuk update terbaru lainnya, dan ikuti Instagram dan Youtube kita

Aditya Pratama (Adityapr)
Aditya Pratama (Adityapr)
Penggemar berat game bergenre MOBA yang mampu bermain di segala posisi dengan hampir sama baiknya.

Artikel Terbaru