Ditanya GPX Masih Berjuang Untuk Masuk MPL, Begini Jawaban Donkey!
Setelah berjuang selama 3 musim terakhir, GPX lagi-lagi dipastikan masih belum bisa bergabung untuk bersaing di ajang MPL ID.
Pasalnya, hal tersebut telah dikonfirmasi secara langsung oleh Yurino “Donkey” Putra yang menyatakan apabila dirinya keberatan dengan harga yang dipasang oleh MPL ID.
Selain itu, tim tersebut juga telah memastikan diri untuk kembali bersaing di ajang MDL ID setelah melakukan pengumuman roster beberapa waktu lalu.
BACA JUGA: Cara Mudah Dapat Win Streak di MLBB Ala Jess No Limit, Pakai Hero Ini!
Sudah Alihkan Fokus
Hingga saat ini, masih belum diketahui apakah GPX masih akan memperjuangkan kembali penambahan slot untuk MPL ID yang akan datang.
Menariknya, baru-baru ini pertanyaan serupa ditanyakan kepada Donkey saat melakukan livestream di kanal YouTube miliknya.
Ia sendiri memastikan saat ini dirinya akan mengalihkan fokus untuk bisa mempersatukan kembali mantan roster legendaris EVOS Legends, WORLD.
https://www.tiktok.com/@evoslegends_fams/video/7125092313935711515
“Gua lagi berjuang menggabungkan WORLD ke GPX, gua lebih ke arah itu terus nanti kita bikin konten bareng-bareng,” tutur sosok yang kerap disapa Koh Yur.
Hal tersebut tentunya tidak main-main, mengingat Donkey sendiri sempat memberikan penawaran kepada EVOS Esports untuk bisa melepas Wannn ke GPX.
Selain itu, pernyataan tersebut juga memastikan apabila GPX kini mengalihkan fokus utamanya dari yang sebelumnya ingin mendapatkan slot MPL ID kini akan mengumpulkan mantan roster legendaris milik EVOS Legeds.
Jadi, itulah jawaban dari GPX Donkey ketika ditanya apakah masih memperjuangkan slot untuk masuk ke MPL ID atau tidak untuk musim yang akan datang.
BACA JUGA: Soal Posisi Arcadia di RRQ Hoshi, Begini Jawaban Langsung Dari Pak AP!
Jangan lupa kunjungi SPIN Website untuk update terbaru lainnya, dan ikuti Instagram dan Youtube kita.