Slot M4 Mobile Legends World Championship Terungkap, Ada Perubahan!
Moonton akhirnya resmi mengumumkan sedikit demi sedikit detail dari M4 Mobile Legends World Championship yang akan digelar pada awal tahun mendatang.
Pasalnya, mereka kini resmi mengumumkan detail slot untuk tim bagi setiap negara yang nantinya akan bertanding di ajang terbesar Mobile Legends tersebut.
Oleh karena itu, berikut adalah detail slot M4 World Championship dengan adanya beberapa perubahan yang cukup signifikan.
BACA JUGA: Playoff MDL ID Season 6: Daftar Tim, Jadwal, Format dan Info Lainnya!
Kembali Hadirnya Negara Mekong dan Myanmar
Setelah absen di ajang M3 World Championship, akhirnya tim-tim yang berasal dari Negara Mekong seperti Thailand, Laos dan Vietnam dipastikan akan bertanding di ajang M4 World Championship.
Selain itu, tim asal Myanmar yang juga harus absen di edisi sebelumnya juga dipastikan akan kembali berpartisipasi.
Hal ini tentunya sudah dinantikan para penggemar, mengingat tim-tim asal Myanmar kerap memberikan kejutan terhadap tim asal Indonesia.
Tanpa Kehadiran Negara Eropa Timur
Meski beberapa tim asal Asia Tenggara mulai kembali berpartisipasi, namun pada M4 Mobile Legends World Championship kali ini dipastikan tim asal Eropa Timur harus absen.
Setelah sebelumnya diwakili oleh Deus Veult serta NaVi di beberapa seri Kejuaraan Dunia sebelumnya, regional tersebut harus absen pada gelaran kali ini.
Sebagai gantinya, slot kawasan tersebut diberikan ke regional lain tepatnya kepada regional SEA untuk membuat tim asal Myanmar bergabung ke dalam pertempuran.
Jadi, itulah informasi lengkap mengenai slot M4 Mobile Legends World Championship yang akan dibagikan berdasarkan negara dan region.
BACA JUGA: Ini Hero Paling Kuat di Mobile Legends Menurut Jess No Limit, Wajib Tahu!
Jangan lupa kunjungi SPIN Website untuk update terbaru lainnya, dan ikuti Instagram dan Youtube kita