Hasil dan Bracket MSC 2023 MLBB: EVOS Juara Grup?
MSC 2023 memasuki hari ketiga di mana pada hari ini 12 Juni 2023 akan ada match seru di mana EVOS Legends akan melawan RSG SG untuk perebutan posisi 1 & 2, selanjutnya ada ONIC Esports akan melawan tim asal North America yaitu Outplay di mana jika ONIC menang tentu membawa mereka jadi juara grup.
Seperti apa hasil yang didapat oleh tim Indonesia di MSC 2023 hari ini, inilah informasi selengkapnya.
Hasil MSC 2023 Grup Stage Day 1
Senin, 12 Juni 2023
- RSG SG Vs EVOS Legends = 2-0
- ONIC Esports Vs Outplay = 2-0
- Blacklist International Vs Team Occupy = 2-0
RSG SG secara mengejutkan tumbangkan wakil Indonesia EVOS Legends dengan skor 2-0. Namun hal ini cukup wajar melihat performa mereka yang sangat baik melawan Fenix Esports.
ONIC Esports berhasil tumbangkan perwakilan North America Outplay, mereka tampil baik meskipun dengan game yang tak mudah. Mereka mampu cleansheet dan menjadi juara grup C.
Blacklist International memastikan diri ke playoff usai berhasil tumbangkan team Occupy, memang belum diketahui akan menjadi juara atau tidak dan akan ditentukan besok, namun secara overall tema Occupy sudah kalah dua kali sehingga tak ada keksempatan untuk lolos.
Bracket Playoff MSC 2023
Nanti akan kami update lebih lanjut, jika tidak salah EVOS Legends (runner-up grup B) akan bertemu Echo (juara grup A), sementara ONIC Esports (juara grup C) akan bertemu runner-up grup D.
BACA JUGA: Pemain Fenix Esports yang Sulitkan EVOS Menurut Branz
Jangan lupa kunjungi SPIN Website untuk update terbaru lainnya, dan ikuti Instagram dan Youtube kita