Ingat baik-baik spinners, jangan pernah pick Ixia lagi di rank MLBB karena 3 alasan ini, hero kuat namun mudah dikalahkan.
Ixia merupakan satu hero baru yang resmi dihadirkan Moonton beberapa waktu lalu, namanya langsung jadi primadona para pemain MLBB.
Mereka semua langsung rebutan pick hero ini di rank MLBB, yang mana hal itu sebenarnya tak perlu dilakukan.
BACA JUGA : 3 Hero Tank Yang Harus Dimainkan Barbar Agar Semakin Kuat
Karena 3 alasan berikut ini kenapa kalian jangan pernah pick Ixia di rank MLBB, apa saja alasannya?
Hero Late Game
Damage yang dihasilkan Ixia ini sangat kecil sekali terutama di early game, dia belum bisa berbuat banyak di awal permainan.
Kemampuan Ixia hanya bisa diandalkan di late game saja, yang mana hal itu bisa dimanfaatkan lawan untuk menyerang terus Ixia selama early game.
Mudah Di Counter
Gameplaynya yang mudah ditebak membuat Ixia gampang di counter oleh hero-hero lawan, Ixia sendiri bisa dibilang gameplaynya seperti Gord, dimana dia harus berdiam diri untuk menyerang lawan-lawannya.
Dan hal itu adalah makanan empuk bagi hero-hero seperti Selena, Franco, Claude dan sebagainya.
Mobilitas Kurang
Terakhir tentu saja mobilitasnya yang lambat jadi pertimbangan utama kenapa kalian jangan pick hero satu ini di rank.
Ixia ini memang sangat kuat terutama di late game, tapi percuma saja jika mobilitasnya lambat, dia gampang diciduk apalagi di counter para hero lawan.
Jangan lupa kunjungi SPIN Website untuk update terbaru lainnya, ikuti Instagram dan Youtube kita ya spinners.