Nerf Besar Aldous, Tidak Bisa 1 Hit Lagi!
Aldous salah satu hero Mobile Legends yang terkenal akan satu kali hit atau one punch man nampaknya sudah tidak bisa mendapatkan gelar tersebut.
Hal itu disebabkan nerf yang akan didapatkan olehnya pada patch mendatang.
Stacknya yang tinggi ternyata berkurang jauh karena nerf yang ada. Penasaran seberapa jauh perbedaannya? Simak selengkapnya ya Spinners.
BACA JUGA: Hero Marksman Paling Populer di Rank Mythic Mobile Legends
BACA JUGA: 5 Hero Tank Paling Dibenci Hero Marksman, No.1 Sih Parah!
Maximum Stack Aldous Berkurang Jauh
Bisa kalian lihat bahwa stacknya berkurang dari 800 maksimal menjadi 650 saja.
Tentu ini akan mengurangi potensi maksimal Aldous untuk melakukan 1 hitnya terutama ketika memasuki late game.
Terlebih memang hero ini sangat andalkan stack tersebut. Meskipun pada kenyataannya biasanya jarang pemain menyelesaikan dengan full stacknya.
Namun tentu perubahan ini akan membuat para pemain Aldous semakin sulit untuk menemukan potensi terbaiknya, apalagi jika memang mereka sudah tahu cara untuk kumpulkan stack dengan cepat.
Tentunya tidak akan ada lagi pemain dengan stack maksimal tersebut dan damagenya jadi tidak sekuat sebelumnya.
User Aldous bakal sedih sih karena kehilangan potensi terbaiknya. Di mana biasanya para user Aldous akan meminta 5 menit di Midlaner untuk mengumpulkan stack lebih cepat.
Bagaimana tanggapan kamu mengenai perubahan ini nih Spinners?
BACA JUGA: 3 Hero Midlaner Mobile Legends OP Saat Ini Menurut RRQ Lemon
BACA JUGA: Trik Hemat Event MLBB x Ducati 2023
Jangan lupa kunjungi SPIN Website untuk update terbaru lainnya, dan ikuti Instagram dan Youtube kita