Belerick Bukan Counter Joy, Ini Kata RRQ Lemon!

Kalian harus tahu spinners bahwa counter joy itu bukan Belerick kata RRQ Lemon, lalu siapa counter dari Joy ini?

Joy merupakan hero assassin yang tengah naik daun di meta Mobile Legends saat ini, namanya begitu sering dipick para pemain belakangan ini.

Termasuk di pro scene, Joy favorit di pick para pemain saat bermain karena memang hero satu ini sulit banget di counter.

BACA JUGA : Dreams Resmi Berlabuh ke Alter Ego Usai Keluar dari EVOS Glory

BACA JUGA : Inilah Pemain Dengan Kills & Assist Terbanyak di M6

Bahkan ada yang bilang kalau counter Joy adalah Belerick tapi RRQ Lemon membantah hal tersebut!

Counter Joy Bukan Belerick Kata RRQ Lemon!

Terkait Joy yang sangat membabi-buta di pro scene Mobile Legends, banyak orang yang mengatakan kalau hero roamer yang sangat efektif mengcounternya adalah Belerick.

Namun pernyataan ini dibantah oleh RRQ Lemon selaku pemain veteran Mobile Legends, dia membantah hal tersebut dan mengatakan kalau Belerick bukan counter Joy.

“Belerick counter joy? Siapa bilang, cuma ulti doang, menurut gua sih ga bisa ya, ga segampang itu ulti ke Joy.” ucap RRQ Lemon di live youtube nya.

Apa yang dikatakan Lemon tersebut memang benar adanya, karena ultimate Belerick yang punya area terbatas tak bisa menangkap Joy dengan mobilitas tingginya.

Apalagi Joy bisa immune dari cc, jadi mudah bagi Joy untuk menghindari ultimate Belerick, itulah kenapa RRQ Lemon tidak setuju kalau bukanlah Belerick yang dapat counter Joy.

Dan menurut spin esports sendiri hero-hero seperti Ruby, Tigreal, dan Minsitthar jauh lebih efektif untuk mengcounter Joy.

Jangan lupa kunjungi SPIN Website untuk update terbaru lainnya, ikuti Instagram dan Youtube kita ya spinners.

Galih Ramadani
Galih Ramadani
Suka semua game yang ber-adrenalin!

Artikel Terbaru