Kalian harus tahu spinners inilah most kills dan assist terbanyak di MPL ID S15 week kedua, pemain Alter Ego masuk daftar semua loh!
Seperti yang kalian ketahui sebelumnya kalau MPL ID S15 telah resmi dimulai sejak beberapa waktu lalu bahkan sekarang telah memasuki minggu kedua.
Dimana statistik dan permainan para tim sudah dapat kita ketahui, nah terkait hal itu spin esports akan bahas pemain dengan most kills dan assist tertinggi di MPL ID S15, siapa mereka?
BACA JUGA : Klasemen Akhir PMSL SEA Spring 2025, Gimana Nasib Tim Indonesia?
BACA JUGA : Meski Runner Up, Tapi 2 Pemain Bigetron Borong Penghargaan PMSL SEA Spring 2025
Most Kills & Most Assist MPL ID S15 W2
Pertama kita mulai dari pemain dengan kills terbanyak di MPL yang tak disangka-sangka malah Eman yang memimpin daftar tersebut.
Padahal banyak fans Mobile Legends di Indonesia yang mengira kalau para jungler lah yang akan mencatatkan nama di most kill tersebut.
Tapi malah Eman lah yang berada di peringkat pertama mungkin alasannya karena dia banyak game serta beberapa kali telah mendapatkan maniac.
Kemudian dari most assist yang dipimpin oleh Dreams, siapa sangka kalau pemain satu ini berhasil menjadi pemain dengan assist terbanyak di MPL.
Roamer yang ditendang dari EVOS ini berhasil mengalahkan nama-nama seperti Kyy, Kiboy, Idok dan sebagainya loh spinners.
Namun menariknya bukan hanya Dreams saja pemain Alter Ego yang masuk dalam daftar, melainkan semua pemain Alter Ego yang telah bermain semuanya masuk dalam top 10 besar baik most kills atau assist.
Jangan lupa kunjungi SPIN Website untuk update terbaru lainnya, ikuti Instagram dan Youtube kita ya spinners.