Kalian harus tahu spinners inilah skin senjata termahal yang ada di PUBG Mobile, skin ini harganya di luar nalar loh!
PUBG Mobile dikenal bukan hanya karena gameplay battle royale yang seru, tapi juga koleksi skin-nya yang keren dan mewah.
Dari sekian banyak skin yang dirilis, ada satu yang disebut-sebut sebagai skin termahal di PUBG Mobile, yaitu Skin M416 Glacier Upgrade Full Level dengan Efek Kill dan Ornamen lengkap.
Skin ini menjadi incaran para pemain karena tampilannya yang elegan dengan efek es membeku di senjatanya.
BACA JUGA : Alter Ego x myBCA Bentuk Esports Academy, Dorong Regenerasi Atlet Esports di Indonesia
BACA JUGA : Inilah Penyebab Kalian Ngelag Saat Main PUBG Mobile
Namun, untuk mendapatkan skin ini sampai level maksimal bukan hal mudah. Pemain harus menghabiskan ribuan UC (Unknown Cash) yang setara dengan jutaan rupiah, bahkan bisa mencapai puluhan juta rupiah jika ingin efek lengkap seperti Kill Message, Ornament, hingga efek Loot Crate.
Selain M416 Glacier, ada juga skin eksklusif lainnya seperti Pharaoh X-Suit yang harganya tidak kalah fantastis. Skin ini hadir dalam event terbatas dengan sistem gacha, sehingga tidak semua orang bisa memilikinya, kecuali yang rela menghabiskan uang dalam jumlah besar.
Skin-skin mahal ini biasanya hanya dimiliki oleh para “sultan” PUBG Mobile yang tidak ragu mengeluarkan uang demi tampil beda di medan pertempuran. Kalau kamu, lebih pilih skill atau skin?
Jangan lupa kunjungi SPIN Website untuk update terbaru lainnya, ikuti Instagram dan Youtube kita ya spinners.