PUBG MOBILE versi 4.1 bawa update besar pada sistem senjata: dari kecepatan peluru, recoil, hingga damage rifle & shotgun. Nikmati pengalaman tembak-menembak yang lebih realistis mulai 6 November!
PUBG MOBILE kembali menghadirkan update besar-besaran di versi 4.1, membawa sejumlah penyesuaian penting pada sistem senjata yang siap mengubah dinamika pertempuran.
BACA JUGA : Dukungan Kingdom Bikin RRQ Berpeluang ke HOK International Championship (KIC) 2025
BACA JUGA : Cinta Bersemi di FC Mobile Indonesia Summit 2025! Momen Lamaran Romantis Jadi Sorotan Para Penggemar

Update ini fokus pada keseimbangan dan realisme, sehingga pengalaman bermain menjadi lebih smooth dan autentik bagi para pemain.
Beberapa perubahan besar dihadirkan, mulai dari kecepatan peluru yang disesuaikan untuk meningkatkan akurasi jarak jauh, hingga penambahan slot mag pada FAMAS agar senjata ini lebih kompetitif di medan perang. Tak hanya itu, stabilitas tembakan DMR (Designated Marksman Rifle) juga ditingkatkan sehingga setiap tembakan terasa lebih presisi dan mudah dikontrol.
Sementara itu, damage rifle dan shotgun kini dibuat lebih realistis dan seimbang, memberi sensasi pertempuran yang lebih intens tanpa mengorbankan keadilan antar senjata.
Update ini dijadwalkan rilis pada 6 November, dan dipastikan akan memberikan penyegaran besar bagi para penggemar mode battle royale. Jadi, bersiaplah untuk menyesuaikan strategi dan nikmati pengalaman tembak-tembakan yang lebih halus, akurat, dan memuaskan di PUBG MOBILE versi terbaru ini!
Jangan lupa kunjungi SPIN Website untuk update terbaru lainnya, ikuti Instagram dan Youtube kita ya spinners.

