No[o]ne: Tanpa Sarkasme, ALOHADANCE Adalah yang Terbaik! Jika kita berbicara mengenai salah satu tim terbaik di regional CIS, maka kita tidak bisa menyingkirkan nama Virtus.pro dari daftar tim terbaik di regional CIS dalam beberapa tahun ini, di mana Virtus.pro bisa dibilang menguasai regional CIS.
Salah satu player Virtus.pro yaitu Vladimir “No[o]ne” Minenko bisa dikatakan menjadi salah satu player yang menonjol di regional CIS atau bahkan di dunia. Tapi dalam live streamingnya, ia mengatakan bahwa player FlyToMoon yaitu Ilya “ALOHADANCE” Korobkin dan Victor “GeneRaL” Nigrini merupakan beberapa player di regional CIS terbaik saat ini.
sumber: Liquipedia
“Di wilayah kami, jujur saja, tidak ada (player) yang menonjol, sekarang semua orang bermain begitu-begitu saja. Hanya (player) FlyToMoon yaitu ALOHADACE mulai bermain dengan baik. Saya memperhatikannya, seperti dia. Ilyukha (ALOHADANCE) bagus sekali. Dia bermain sangat baik di final (Parimatch League Season 3) melawan kami. Tentang Rubick, apa yang dia lakukan. Tanpa sarkasme, Ilyukha (ALOHADANCE) adalah yang terbaik. GeneRaL juga bermain dengan baik. Dia menghancurkanku di midlane dengan Batrider,” jelas No[o]ne.
Sebelumnya pada akhir Juni 2020, FlyToMoon menempati peringkat 4 di turnamen BEYOND EPIC: Europe&CIS dan pada awal Juli lalu, FlyToMoon berhasil mencapai grand final di turnamen Parimatch League Season 3 melawan Virtus.pro.
BACA JUGA: Topson Habiskan 24 Jam Untuk Bermain 18 Pertandingan Dota 2!
sumber: Liquipedia
FlyToMoon sebenarnya unggul 2 game lebih dulu, tapi Virtus.pro berhasil melakukan comeback dengan memenangkan 3 game beruntun dan Virtus.pro keluar sebagai juara Parimatch League Season 3. Jangan lupa kunjungi terus website kita, untuk dapetin berita seputar eSports terupdate dan ikuti Facebook kita!