Wraith King Jadi Hero Dota 2 dengan Persentase Kemenangan Tertinggi di Patch 7.27

Wraith King Jadi Hero Dota 2 dengan Persentase Kemenangan Tertinggi di Patch 7.27! Sudah kurang lebih 2 minggu Valve merilis patch 7.27 ke dalam Dota 2 agar gameplay dari Dota 2 menjadi lebih berwarna dan juga tidak monoton sehingga para player Dota 2 akan selalu bisa bereksperimen ketika bermain Dota 2.

Tentunya selama patch ini telah dihadirkan oleh Valve di Dota 2, sudah ada banyak pertandingan-pertandingan yang dimainkan dengan hero-heronya. Tapi ada beberapa hero yang mempunyai persentase kemenangan tertinggi di patch ini.

Dilansir dari Dota Buff, Wraith King berhasil menduduki peringkat pertama sebagai hero dengan persentase kemenangan tertinggi, yaitu 57 persen dengan pick rate mencapai 17.19 persen dan KDA ratio 3.48.

sumber: Dota Buff

Populernya Wraith King pada patch ini juga karena Arcana Wraith King hadir di battle pass The International 10, sehingga pick rate dari Wraith King menjadi salah satu hero yang tertinggi daripada yang lainnya.

Ditempat kedua ada hero Spectre yang berhasil menorehkan 56 persen presentase kemenangan dengan 11.76 persen pick rate dan untuk KDA rationya Spectre lebih baik dari Wraith King yaitu dengan 4.66 KDA ratio.

Zeus dan juga Lone Druid menduduki peringkat 3 dan 4 sedangkan salah satu hero support yaitu Ogre Magi berhasil menduduki peringkat 5 hero dengan presentase kemenangan tertinggi.

BACA JUGA: Topson Habiskan 24 Jam Untuk Bermain 18 Pertandingan Dota 2!

sumber: Dota 2

Tetapi ada beberapa hero yang mengalami jumlah penurunan win rate setelah patch 7.27 ini hadir, diantaranya adalah Lycan dan Visage. Keduanya dipengaruhi oleh item Necronomicon dan Helm of The Dominator yang di nerf sehingga kekuatan dari 2 hero ini berkurang. Jangan lupa kunjungi terus website kita, untuk dapetin berita seputar eSports terupdate dan ikuti Facebook kita!

Galih Ramadani
Galih Ramadani
Suka semua game yang ber-adrenalin!

Artikel Terbaru