3 Karakter Free Fire Ini Mampu Melacak Keberadaan Musuh!

3 Karakter Free Fire Ini Mampu Melacak Keberadaan Musuh!

Dalam pertempuran yang begitu intens di Free Fire, selain kalian harus memiliki keterampilan bertarung yang baik, memiliki informasi keberadaan musuh juga merupakan faktor yang sangat penting untuk kalian memenangkan pertempuran.

Oleh karena itu, SPIN Esport bakal ngebahas mengenai karakter yang bisa melacak keberadaan musuh. Siapa aja karakter tersebut? Langsung aja kita bahas Spinners!

Bundle Fury Senior Hadir di Event Collection Party FF!

3 Karakter Dengan Kemampuan Pelacakan

Moco

3 Karakter yang Cocok Untuk semua Mode Free Fire

Moco adalah salah satu karakter tertua di Free Fire. Kemampuannya, Hacker’s Eye, msmpu melacak keberadaan musuh yang ditembaknya selama 5 detik.

Hal tersebut memungkinkan kalian untuk melacak musuh dengan mudah dan tentunya tidak akan membiarkan mereka lolos.

Selain itu, skill Ini juga termasuk merupakan kemampuan pasif sehingga kalian bisa menyimpan slot kemampuan aktif untuk karakter lain.

Clu

Clu Fee Fire

Kemampuan Clu, Tracing Steps, akan mengungkapkan lokasi musuh yang berada dalam jarak 50 meter yang tidak dalam posisi rentan selama 7 detik.

Kabar gembiranya lagi, rekan setim kalian juga dapat melihat informasi tersebut. Skill ini memiliki Cooldown 50 detik.

Clu adalah karakter hebat untuk memiliki dalam tim karena ia akan membantu kalian dengan mudah untuk merencanakan penyergapan musuh yang sedang bersembunyi.

Kemampuannya dapat banyak digunakan dalam pertempuran namun sayangnya skill tersebut merupakan skill aktif sehingga kalian tidak dapat menggunakan kemampuan tersebut ke karakter OP lainnya seperti Chrono atau K.

Shirou

Shirou Free Fire

Shirou adalah karakter terbaru yang dirilis di Free Fire. Karakter ini telah diberikan secara gratis kepada semua pemain yang masuk ke dalam game free fire pada 27 Februari lalu.

Kemampuannya Damage Delivered akan melacak musuh yang menembaknya selama 8 detik dan memberinya 100% penetrasi armor di tembakan berikutnya.

Dengan kemampuan Shirou, kalian dapat dengan mudah untuk menembak musuh dengan sniper. Ia bisa dibilang adalah karakter terbaik yang pernah diberikan Free Fire secara gratis.

Skill ini merupakan skill pasif, yang berarti kalian dapat menggabungkannya dengan keterampilan Chrono dan menciptakan kombo serangan balik yang sangat kuat.

Dreki

Dreki Free Fire
Photo via YT Fawad FF

Free Fire akan segera merilis hewan peliharaan terbaru yang diberi nama Dreki. Hewan peliharaan ini memiliki keterampilan pasif yang memungkinkan pemain untuk mengetahui keberadaan musuh dalam jarak 10meter yang sedang menggunakan Medkit.

Enggak perlu diragukan lagi, kemampuan ini bisa dibilang OP bagi hewan peliharaan. Pada dasarnya, kalian bisa tahu kapan musuh sedang berada pada keadaan yang paling rentan sehingga kalian bisa langsung menyergap mereka.

Jangan lupa kunjungi SPIN Website untuk update terbaru lainnya, dan ikuti Instagram dan Youtube kita.

Aditya Pratama (Adityapr)
Aditya Pratama (Adityapr)
Penggemar berat game bergenre MOBA yang mampu bermain di segala posisi dengan hampir sama baiknya.

Artikel Terbaru