Apakah Skyler bisa mengalahkan Chrono dalam match di Free Fire (FF)? Berikut penjelasannya!
Pada tanggal 24 Maret, Free Fire (FF) telah resmi mengumumkan bahwa karakter baru Skyler akan segera hadir di dalam game!
Kemarin kalian pun sudah diberikan kesempatan untuk mendapatkan karakter ini secara gratis dari event top up, yang pastinya mayoritas dari kalian sudah memilikinya ya.
Banyak sekali yang berharap apakah karakter ini bisa menjadi meta selanjutnya untuk melawan Chrono, karena memang karakter tersebut bisa dikatakan sulit untuk dikalahkan.
Skylar sendiri memiliki skill yang tidak biasa, dan bisa menjadi karakter favorit para rusher, berbeda dengan Chrono yang bermain defense terlalu banyak.
Berikut penjelasan dari kita mengenai karakter Skyler!
Baca Juga: Akhirnya Karakter Baru FF, Skyler Resmi akan Rilis di Indonesia!
Skyler vs Chrono, Apakah bisa menang di Free Fire (FF)?
Pertama, mari kita lihat skill dari sang karakter kolaborasi artis Vietnam ini. Skyler adalah CEO dan superstar. Ia memiliki kemampuan aktif yang disebut Riptide Rhythm. Pada kemampuan level 1, Skyler melepaskan gelombang sonik yang dapat merusak lima dinding gloo dalam jarak 50 meter.
Pada level maksimal, ia dapat Menghancurkan Gloo Wall dalam jarak 100 meter dan regenerasi HP akan ditingkatkan 9 poin.
Untuk para rusher tentunya ini sangat membantu kalian, sayangnya yang sulit adalah gelombang yang dikeluarkan harus kalian arahkan sehinggan memerlukan skill fast hand yang cepat.
Tidak hanya itu, Skylar juga bisa menghancurkan Gloo Wall sebanyak 5 buah, yang membuat kalian sangat cocok menyerang lawan kalian.
Baca Juga: Kumpulan Kode Redeem Free Fire (FF) di Patch OB26, Siapa Tau Ada Sisa!
Untuk melawan Chrono, sangat disayangkan karakter ini belum bisa sampai ke level tersebut, karena melihat gelombnag Skyler yang hanya bisa menghancurkan Gloo Wall saja, shield Chrono akan tetapi bisa digunakan!
Nah, jadi bagaimana menurut kalian nih Spinners! Kira-kira kalian akan pakai Skyler atau tidak untuk push rank nih?
Jangan lupa kunjungi SPIN Website untuk informasi lainnya, dan ikuti akun Instagram dan Youtube kita.