Memasuki Bulan Maret 2021, Free Fire (FF) merilis kolaborasi dengan Attack on Titan (AOT) setelah berhasil berkolaborasi dengan One Punch Man!
Kolaborasi adalah salah satu keunggulan yang dimiliki oleh Free Fire (FF) melihat sudah banyak sekali Garena membuat kolaborasi untuk game yang satu ini. Nyatanya seluruh kolaborasinya berhasil dan tidak ada yang gagal.
Ada banyak sekali bundle dan skin bertema anime yang sedang booming belakangan ini, dan tentunya tidak lupa dengan kumpulan event yang memberikan kita banyak sekali hadiah.
Dan akhirnya Free Fire akan segera mengeluarkan mode yang sudah ditunggu-tunggu oleh para pemain FF yaitu Mode Titan, yang bisa merubah player menjadi titan.
Baca Juga: Rumor Kulgar: Bonus Top Up Dapat Skyler dan Masker Jenggot Free Fire (FF)!
Mode Titan Free Fire (FF), Siap-Siap Diserang Titan!
Dalam rangka kolaborasi dengan Attack on Titan, maka tidak seru jika para player tidak bisa berubah menjadi titan bukan? Nah, pada tanggal 27 Maret 2021 besok, kita akan segera menyambut mode tersebut!
Tetapi mungkin agak sedikit melenceng dari harapan, karena hanya kepala player saja yang akan berubah menjadi Titan nih Spinners, tetapi tentu ada 4 macam kepala yang keren.
Berikut adalah penjelasan yang dilansir dari Booyah.id mengenai Mode Titan di Free Fire nanti:
- Penanda Titan yang ada di bagian tengah atas akan menunjukkan wujud Titan yang kamu dapatkan
- Kalahkan musuh untuk upgrade kepalamu
- Akan ada 4 kepala Titan yang tersedia di mode Titan Attack ini
- Saat Titan kamu upgrade, kamu akan menjadi lebih kuat tetapi kenaikan progress juga akan dipersulit
- Jika terbunuh, kepalamu akan mengecil ke level sebelumnya
- Tim yang berhasil mendapatkan 60 point tercepat akan memenangkan permainan
- Jadilah Titan terbesar!
Baca Juga: 3 Tips Ampuh Untuk Memenangkan Mode Clash Squad Free Fire Maret 2021
Jadi, di dalam mode ini kalian harus mengupgrade kepala kalian sampai ke level paling tinggi, dan menjadi Titan yang paling besar di antara player lainnya nih!
Seru bukan? Kalian bisa bermain dengan teman-teman kalian untuk seru-seruan di mode ini lho, jadi jangan kelewatan event nya besok ya!
Jangan lupa kunjungi SPIN Website untuk informasi lainnya, dan ikuti akun Instagram dan Youtube kita.