Bocoran Incubator Free Fire (FF) Terbaru, M4A1 Netherworld!

Inilah tampilan bundle incubator M4A1 Netherworld Free Fire (FF) terbaru yang akan datang pada bulan Februari 2021!

Free Fire merupakan salah satu game yang diminati karena banyak sekali memiliki skin-skin yang luar biasa keren.

Setiap bulan atau beberapa minggu sekali, FF pasti akan memberikan para playernya skin baru, atau skin lama yang diperbarui. Banyak sekali event-event terkenal yang banyak dinantikan oleh para fans FF ini untuk hadir kembali membawa skin yang keren.

Salah satunya ada pada Lucky Royale yang menyediakan banyak sekali skin-skin dengan cara melakukan spin, dan Incubator adalah salah satu yang paling laku di antara yang lain.

Incubator Free Fire kali ini akan segera muncul lagi dengan berbagai pilihan bundle ataupun skin senjata, dan pada Februari ini, Incubator akan menyediakan Bundle M4A1 Netherworld yang sangat keren dengan 4 warna!

Baca Juga: Kode Redeem Free Fire Sambut Bulan Maret, Kode 4 Maret 2021!

Incubator FF Terbaru: M4A1 Netherworld!

Skin M4A1 akan keluar di Lucky Royale Incubator nantinya, dan seperti biasa kalain akan membutuhkan 60 diamond untuk melakukan spin, atau menggunakan Incubator Voucher. Tetapi saat ini masih berupa bocoran ya Spinners, masih belum diketahui kapan akan keluar!

Skin  ini akan tersedia dengan 4 macam warna dan tentu dengan nama yang berbeda-beda, tentu saja untuk senjata, kalian mendapatkan statistik yang berbeda juga!

M4A1 – Infernal Netherworld

M4A1 Netherworld
Sumber: adrus.ff
  • Damage(+)
  • Rate of Fire(++)
  • Reload Speed(–)

M4A1 – Shadow Netherworld

M4A1 Netherworld
Sumber: adrus.ff
  • Damage(++)
  • Range(+)
  • Magazine(–)

Baca Juga: 3 Karakter Free Fire Ini Mampu Melacak Keberadaan Musuh!

M4A1 – Venom Netherworld

M4A1 Netherworld
Sumber: adrus.ff
  • Range(++)
  • Reload Speed(–)
  • Armor Penetration(+)

M4A1 – Glacier Netherworld

M4A1 Netherworld
Sumber: adrus.ff
  • Accuracy(+)
  • Armor Penetration(++)
  • Movement Speed(–)

Tampilan dari skin tersebut tentunya sama dan tidak berbeda, hanya saja mereka seakan-akan memiliki elemen berbeda di setiap warnanya, yaitu api, es, kegelapan dan racun.

https://www.youtube.com/watch?v=SFfC-6zSzKI

Baca Juga: Tips Melawan Senjata Vector di Free Fire (FF) Ala Echo Esports!

Tentunya ada sebuah hadiah spesial juga dari Free Fire, jika kalian melakukan Top Up 100 Diamond kalian akan mendapatkan blueprint Netherworld Troops, yang pastinya membantu kalian untuk mendapatkan bundle tersebut lebih cepat.

Jangan lupa kunjungi SPIN Website untuk informasi lainnya, dan ikuti akun Instagram dan Youtube kita!

Artikel Terbaru