Hero Mobile Legends Yang Pas Untuk Counter Esmeralda?

Hero Mobile Legends Yang Pas Untuk Counter Esmeralda? Sebelumnya salah satu game moba terpopuler di Indonesia yaitu Mobile Legends sampai saat ini masih menjadi game favorit dimainkan banyak orang dari seluruh pelosok di Indonesia. Game ini memiliki genre moba yang konsepnya sama seperti game moba pada umumnya yaitu menghancurkan turret lawan dan mempertahankan turret sendiri. 

Mungkin kelebihan yang dimiliki Mobile Legends sehingga menjadi game populer di Indonesia karena gameplay nya yang sangat ramah dan mudah dimainkan banyak orang. Yap benar Mobile Legends memiliki gameplay yang jauh lebih mudah dimainkan dibanding game-game bergenre moba lainnya. 

Lalu untuk character-character atau hero yang ada di dalamnya sangat banyak dan bervariasi sekaligus seluruh hero tersebut memiliki role yang berbeda-beda. 

sumber : Mobile Legends – GCube.id

Mungkin role yang bisa dikatakan paling penting dalam bermain Mobile Legends adalah role mage, dan salah satu hero yang sangat diandalkan para pemain bernama Esmeralda. Hero tersebut merupakan hero yang sering bermain di posisi midlaner, dan soal kemampuan hero ini sudah tidak perlu diragukan lagi karena bisa menghancurkan armor setebal apapun dengan sangat mudah. 

Namun Moonton pastinya memiliki hero counter alami Esmeralda seperti Karrie, Helcurt, Kimmy dan lain-lain. Namun bagaimana jika ketiga hero counter alami Esmeralda tersebut di banned? Maka hero apa yang akan kalian pilih? 

Jawaban yang tepat adalah semua hero yang tidak memiliki armor tambahan! Mengapa kami bilang begitu, karena armor tambahan akan percuma jika melawan Esmeralda, dan sementara itu untuk pilihan hero sebenarnya semua sama saja OP nya asalkan kalian bermain sabar dan hati-hari melawan Esmeralda ini. 

Contohnya seluruh marksman seperti Claude, Bruno, Granger dapat mengalahkan Esmeralda dengan sangat mudah jika kalian memiliki exp dan gold yang jauh lebih tinggi dari dia ditambah rekan setim kalian semua bermain kompak. Lalu untuk hero-hero yang memiliki crowd control atau stunnan cukup lama juga sangat direkomendasikan untuk melawan Esmeralda agar dia tidak bisa mengeluarkan skillnya sama sekali. 

Bagaimana menurut kalian sendiri? Setuju dengan pendapat penulis ? Jangan lupa kunjungi terus website kita, untuk dapetin berita seputar eSports terupdate!

Galih Ramadani
Galih Ramadani
Suka semua game yang ber-adrenalin!

Artikel Terbaru

1 Comment