Jadwal & Format Bracket Valorant Champions 2022 Istanbul: BOOM Esports Masuk Grup Neraka?

Jadwal & Format Bracket Valorant Champions 2022 Istanbul: BOOM Esports Masuk Grup Neraka?

VALORANT Champions 2022 yang akan berlangsung di Volkswagen Arena, Istanbul, Turki, akhirnya segera dapat sama-sama kita saksikan mulai 31 Agustus hingga 18 September 2022 mendatang.

Pertandingan akan dimulai terlebih dahulu dengan laga-laga seru di group stage yang berlangsung selama dua pekan, kemudian berlanjut ke babak playoff di tanggal 9 September.

Tahun ini, Champions akan menerapkan format baru yang tentunya akan membuat pertandingan akan semakin seru untuk kita simak bersama.

Nah, buat kamu yang tidak mau kelewatan keseruannya, yuk catat jadwal, format dan bracket Valorant Champions 2022 Istanbul berikut ini!

Baca Juga: Sistem Promosi, Jumlah Tim VALORANT Akan Bertambah Di Franchise Setiap Tahunnya

Jadwal Valorant Champions 2022 Istanbul

Daftar tim Valorant Champions 2022
Source: VALORANT Champions Tour

Menurut jadwal yang kami lansir dari vlr.gg, pertandingan akan terbagi atas dua babak seperti berikut ini:

  • Group Stage: 31 Agustus – 9 September 2022
  • Playoff: 9 – 18 September 2022
  • Grand Final: 18 September

Group A

  • Paper Rex vs EDward Gaming (August 31, 2022 – 21:00 WIB)
  • Leviatán vs Team Liquid (September 1, 2022 – 00:00 WIB)

Group B

  • OpTic Gaming vs BOOM Esports (September 1, 2022 – 22:00 WIB)
  • ZETA DIVISION vs LOUD (September 1, 2022 – 19:00 WIB)

Group C

  • FunPlus Phoenix vs KRÜ Esports (September 3, 2022 – 22:00 WIB)
  • XSET vs XERXIA Esports (September 3, 2022 – 19:00 WIB)

Group D

  • DRX vs FURIA (September 2, 2022 – 19:00 WIB)
  • FNATIC vs 100 Thieves (September 2, 2022 – 22:00 WIB)

Ke-16 tim ini dibagi menjadi empat grup eliminasi ganda. Dua tim teratas dari masing-masing grup akan melaju ke babak playoff eliminasi ganda delapan tim. Semua pertandingan akan menggunakan Bo3 kecuali grand final dan final lower bracket.

Format keseluruhan mencerminkan acara tahun lalu, dengan perbedaan mencolok adalah peralihan dari playoff eliminasi tunggal ke eliminasi ganda.

Tim Indonesia sendiri, BOOM Esports akan berada di grupB, di mana mereka akan dihadapkan dengan 3 tim papan atas seperti OpTic Gaming (juara VCT Masters Stage 1), LOUD (runner up VCT Masters Stage 1), dan ZETA DIVISION (3rd VCT Masters Stage 1).

Baca Juga: VCT 2023: Penjelasan Franchise, Promosi, Format Liga, dan lainnya

Jangan lupa kunjungi SPIN Website untuk update terbaru lainnya, dan ikuti Instagram dan Youtube kita.

Artikel Terbaru