Build Item dan Runes Terbaik Jax di LoL Wild Rift 2020

Salah satu champion di LoL Wild Rift, Jax, memiliki role sebagai fighter dan seringkali digunakan untuk mencari gold di Jungle. Berikut adalah build terbaik Jax di LoL Wild Rift.

Salah satu champion fighter di LoL Wild Rift, Jax, memiliki skill yang cukup mematikan bagi lawan-lawannya. Disamping role-nya sebagai fighter, ia juga sering digunakan untuk role jungle, sehingga memudahkan tim untuk melakukan gang kepada champion lawan.

Ia bisa langsung mengejar lawannya dengan mudah menggunakan skill 1 milikinya. Selain itu, dengan skill pasifnya ia mampu meningkatkan attack speed pada champion yang ia serang secara terus menerus.

Champion dengan tingkat kesulitan sedang ini rasanya mudah untuk digunakan oleh para pengguna baru di role fighter. Ia mampu menghindari serangan lawan dan memberikan efek stun melalui skill 3 nya.

Jax juga bisa memberikan buff kepada dirinya dengan menggunakan skill 2 dan skil ultimate-nya. Tapi, apa sih build yang cocok digunakan untuk champion bersenjata tongkat ini?

Dilansir dari LoL Wild Rift leaderboard, item dan runes Jax terbaik dimiliki oleh dimiliki oleh akun TOOTHLESS dengan rating 3.133 poin. Berikut adalah build item dan runes-nya.

Build dan Runes Terbaik Jax LoL Wild Rift

build terbaik Jax
source: Riot Games

Item

Item yang di gunakan oleh akun TOOTHLESS untuk build Jax adalah.

  • Trinity Force
  • Blade of The Ruined King
  • Gluttonous Quicksilver
  • Sterak’s Gage
  • Guardian Angel
  • Deaths Dance

Runes

Runes yang digunakan untuk build Jax adalah.

  • Conqueror (Key Stone)
  • Brutal
  • Spirit Walker
  • Mastermind

Summoner Spells

Summoner spell yang digunakan oleh TOOTHLESS untuk build Jax adalah.

  • Smite
  • Flash

Baca Juga: Build Item dan Runes Olaf Terbaik di LoL Wild Rift 2020

Itu dia build terbaik untuk champion Jax di LoL Wild Rift. Bagaimana menurut kalian dengan build ini? Apakah kalian setuju? Atau justru ingin mengganti beberapa item yang ada?

Jangan lupa kunjungi SPIN Website untuk informasi lainnya, dan ikuti akun Instagram dan Youtube kita.

Artikel Terbaru