10 Hero Mobile Legends Paling Rusuh Buff, Hati-Hati Kalau Lawan Mereka!

10 Hero Mobile Legends Paling Rusuh Buff, Hati-Hati Kalau Lawan Mereka!

Buff adalah hal penting di Mobile Legends. Dengan buff Hero menjadi lebih kuat, baik dari regen mana (untuk buff biru) ataupun damage (buff merah).

Tentunya karena pentingnya buff, hal itu membuat lawan kadang melakukan rusuh kepada buff agar core lambat dalam farming.

Hal itu juga tentu mereka lakukan agar core mereka jauh lebih unggul dan membuat timnya memiliki kesempatan menang lebih besar.

BACA JUGA: 6 Hero ML Paling OP Buat Jadi Sidelaner Gold Lane Season 21, Gak Terduga!

Nah, ini ada 10 hero Mobile Legends paling rusuh buff, terutama di early game. Jika lawan hero ini hati-hati akan buff kalian.

Franco

lucky spin franco spesial

Kamu pasti pernah merasakan di rusuh buff oleh Franco. Ya, caranya cukup mudah yaitu dengan cara menarik buff tersebut hingga ter-reset.

Hal itu membuat core biasanya akan lama untuk menghabisi buff tersebut. Sangat mengganggu ya!

Chang’e

Chang'e Build
source : Mobile Legends

Biasanya Chang’e akan merusuh ketika sudah mencapai level 4. Itu karena Ultimate miliknya Meteor Shower bisa diserang dari jauh dengan damage yang lumayan menyakitkan di level tersebut.

Jika sukses biasanya Chang’e berhasil merebut buff dengan cara menghabisi atau mencolong buff di detik-detik akhir mau mati.

Hanzo

Hero ML Revamp Nggak Laku
source : uhdpaper.com

Kalau Hanzo memang sangat berbahaya karena skill 1 miliknya membuatnya bisa langsung mengambil buff.

Meskipun mesti melakukan hit sebanyak 5 kali dulu sebelum bisa menggunakan skillnya tersebut namun Hanzo yang biasanya menggunakan spell Sprint akan langsung lari ke buff kalian dan mencolongnya.

BACA JUGA: Cara Dapatkan Effect Recall, Border, Emote & Notifikasi Star Wars MLBB Gratis

Grock

grock mobile legends

Salah satu contoh Grock perusuh buff adalah Ch4knu dari Execration. Hal itu dilakukan ketika menaklukkan Blacklist International di MSC 2021. Block dilakukan dengan skill 2 Grock dan membuat Barrier pada buff membuat core kesulitan melakukan buff.

Mathilda

Hero Paling Banyak Ban M2
source : uhdpaper.com

Skill 1 Mathilda sangat menyakitkan. Ya, biasanya di early ketika Mathilda level 2 bisa langsung melakukan invasi dengan skill 1 dan 2 miliknya untuk melakukan pencurian buff.

Jawhead

Hero Roamer Jawhead Mobile Legends
source: uhdpaper.com

Jangan ditanya soal hero satu ini. Di early game saja berbekal Injector kamu bisa langsung rusuh buff lawan. Caranya dengan melempar buff milik lawan dan di dekatkan ke rekan, biasanya jika itu core bisa langsung mencuri buff tersebut.

Eudora

Combo eudora
Photo via UHD Wallpaper

Stun dan damage dari hero ini menyebalkan, bukan buff yang dirusuh melainkan corenya yang diganggu dengan damage menyakitkan dari skill-skill Eudora.

BACA JUGA: Bocoran Skin Collector Mobile Legends Agustus 2021, Untuk Balmond!

Popol & Kupa

trik kombo flicker mobile legends
Sumber: UHDWallpaper

Hero ini memang selain bisa memberikan trap yang bisa membuat tahu posisi lawan. Kupa bisa mengganggu buff lawan. Dengan buidl tank biasanya Kupa akan sangat tebal namun tetap sakit di early game.

Tigreal

Hero Counter Tigreal
source : uhdpaper.com

Cara gangguan dari hero satu ini cukup unik yaitu melakukan dorongan pada buff dengan skill 2 miliknya. Tentu hal itu bisa membuat buff ke reset lagi dan lama untuk dibunuh.

Diggie

hero counter diggie feeder

Time Bomb (skill 1) miliknya sudah sangat sakit di early game. Apalagi jika Diggie digunakan pada metode Diggie feeder jelas-jelas akan mengganggu dan rusuh buff kalian bahkan bisa sampai under level.

Itulah 10 Hero Mobile Legends (ML) paling rusuh buff terutama di early game, kamu wajib waspada sama buff kalian jika lawan hero-hero ini.

BACA JUGA: Ini 5 Hero Counter Kaja Sidelane, Anti Tarik-Tarik Club!

Jangan lupa kunjungi SPIN Website untuk update terbaru lainnya, dan ikuti Instagram dan Youtube kita.

Romi Subhan (tomoyagale)
Romi Subhan (tomoyagale)
Seorang penulis yang gemar menulis tentang Mobile Legends.

Artikel Terbaru