3 Hero MLBB Ini Kemungkinan Jadi META di Season 20!
Terdapat patch baru yang hadir di Mobile Legends mendekati akhir season 19. Kemungkinan ini juga akan mengubah META yang ada karena patch baru ini cukup besar.
Beberapa perubahan Hero, dan beberapa hal lainnya seperti Bush yang bergeser, serta HP yang kini terlihat di minimap membuat segalanya bisa saja berubah di Season 20 nanti.
BACA JUGA: Hero Offlaner Ini Kembali jadi META MPL Season 7, Kenapa ya?
Dan di sini ada prediksi dari tim SPIN Esports terkait Hero MLBB META di Season 20 nanti.
Argus
Setelah Revamp, Argus mendapatkan hal baru dimana skill 1 miliknya bisa untuk dash dua kali.
Tentu sebagai hero offlaner kemungkinan besar skill itu sangat dibutuhkan untuk masuk dan keluar dari teamfight.
Belum lagi skill 2 yang saat ini meninggalkan cursed yang akan memberikan damage ketika lawan bergerak.
Penasaran gimana jadinya? Kamu bisa lihat gameplay Argus Revamp terdapat pada video di bawah ini ya.
Bane
Bane mendapatkan buff yang cukup besar sekaligus mengubahnya menjadi semi mage. Ya, setelah update terbaru Bane memberikan damage magic dari skill 2 miliknya.
Sebelumnya semua skill Bane menggunakan Physical Attack. Mungkin saja di season 20 nanti akan ada banyak Bane Mage yang bermunculan di META.
BACA JUGA: Banjir Komentar Buruk Tentang Acil dan Vyn, Ini Tanggapan RRQ AP!
Beatrix
Sebagai hero baru yang akan dirilis nanti tanggal 19 Maret 2021 tentunya kehadirannya dengan skill-skill unik juga dinantikan.
Bukan tidak mungkin sebagai hero baru yang biasanya akan sangat OP, Beatrix langsung jadi pilihan di Season 20 nanti.
Akan menarik menantikan Hero Marksman paling baru di Land of Dawn ini. Skill-skill unik tentu penggunaan mekanik yang menarik serta damage yang juga cukup besar menjadikan hero ini jadi META season 20 nanti.
BACA JUGA: Inilah Deretan Pemain MPL ID Season 7 Haus Kill Hingga Week 3!
Jangan lupa kunjungi SPIN Website untuk update terbaru lainnya, dan ikuti Instagram dan Youtube kita.