3 Hero yang Dapatkan Skin Baru Terbanyak di Tahun 2020, Siapa Saja?

3 Hero yang Dapatkan Skin Baru Terbanyak di Tahun 2020, Siapa Saja?

Skin jadi bagian dari Mobile Legends yang ditunggu kehadirannya. Dengan skin baru, pemain tentu makin berminat bermain dengan hero tersebut apalagi hero favoritnya.

Tak ayal kehadiran skin baru untuk hero favorit selalu ditunggu. Nggak menutup kemungkinan bahwa hadirnya skin baru hero favorit kadang tidak muncul. Seperti 2 hero ini yang sulit dapatkan skin baru.

Kebalikkan dari itu ada hero-hero yang sangat sering dapat skin baru. Terhitung 3 skin baru didapatkan di tahun 2020 lalu.

BACA JUGA : Kode Redeem Mobile Legends (ML) Terbaru 2 Januari 2021, Skin Lylia Permanen Terbatas!

Siapa saja ya hero-hero beruntung tersebut dan kira-kira apa alasan dibalik semua itu?

Esmeralda

Tidak mengherankan kalau hero ini dapat skin banyak. Alasannya sudah jelas karena Esmeralda hero yang META sepanjang 2020. Selain menjadi hyper, bisa juga menjadi offlaner ataupun sidelaner. 

Hero Skin Baru Terbanyak 2020 2
source : uhdpaper.com

Walau mengalami nerf di akhir-akhir tahun namun Esmeralda tetap menjadi hero yang menakutkan bagi sebagian player. Skin yang didapatkan Esmeralda pada tahun 2020 ada Lady Thief (Skin Special Valentine), Cleopatra (Starlight) dan Blazing Shadow (Epic Blazing Bounties Series).

BACA JUGA : Roster Lock MPL Season 7 Tanggal 11 Januari, Alter Ego Pastikan Tidak Tambah Pemain!

Guinevere

Hero fighter ini dapatkan 3 skin baru di tahun 2020. Kepopulerannya tentu karena banyak pemain yang senang menggunakan hero ini, apalagi di akhir tahun seiring berkembangnya meta, hero Guinevere kembali laris di pick pada ranked. 

Hero Skin Baru Terbanyak 2020
source : uhdpaper.com

Walau belum sesering itu di turnamen. Skin-skin yang didapatkan Guinevere tahun 2020 ada Amethyst Dance (Special), Lady Crane (Epic Lucky Box), dan Sakura Wishes (Special Akhir Tahun).

Lylia

Walau kehadirannya di ranked maupun turnamen jarang terlihat nyatanya mage bertubuh kecil ini dapatkan total 3 skin baru juga, tentu kehadiran skin menunjukkan bahwa hero mage ini juga cukup laris jika dirilis skillnya. 

Hero Skin Baru Terbanyak 2020 2
source : uhdpaper.com

Namun pendapat pribadi penulis rilisnya skin Lylia karena ingin mendorong para peminatnya menggunakan hero ini, karena seperti kita tahu bahwa ketika awal rilis Lylia sangat OP hingga kemudian mendapatkan nerf yang cukup banyak hingga seperti sekarang. Skin yang dirilis untuknya tahun 2020 ada Star Student (Elite), Future Star (Special 515), dan Haunted Doll (Special Halloween).

Itulah 3 Hero yang dapatkan skin terbanyak di tahun 2020, dengan masing-masing mendapatkan 3 skin baru. Dominasi skin hero wanita masih menjadi daya tarik bagi Moonton untuk mengeluarkan skin baru. Semoga kedepannya hero pria juga banyak mendapatkan skin ya!

BACA JUGA : Inilah 5 Hero Counter Chou MLBB Paling Efektif. Bikin Hero Ini Jadi Lemah!

Jangan lupa kunjungi SPIN Website untuk update terbaru lainnya, dan ikuti Instagram dan Youtube kita. 

Romi Subhan (tomoyagale)
Romi Subhan (tomoyagale)
Seorang penulis yang gemar menulis tentang Mobile Legends.

Artikel Terbaru