5 Hero Ini Bukan Tank Tapi Kuat Banget Jadi Tank/Support di MLBB!

5 Hero Ini Bukan Tank Tapi Kuat Banget Jadi Tank/Support di MLBB!

Beberapa hero ternyata bisa jadi hero yang berbeda jika sudah ada meta tersendiri, bahkan hero yang sebelumnya jadi core atau carry bisa jadi support seiring perubahan meta.

Termasuk untuk hero tank/support, karena bukan rolenya namun hero ini ternyata sangat bisa dijadikan tank atau support di meta saat ini.

BACA JUGA: Inilah Tanggal Lock Roster RRQ Hoshi untuk MPL ID Season 9

Siapa saja hero tersebut, langsung aja simak yuk penjelasan dari SPIN Esports berikut ini.

Jawhead

Hero Roamer Jawhead Mobile Legends
source: uhdpaper.com

Pertama ada Jawhead yang memiliki role asli Fighter dan harusnya bisa sangat jadi carry ataupun explaner, namun nyatanya hero ini malah lebih populer sebagai insiator dan tank.

Meskipun kini jarang terlihat, namun Jawhead jadi hero Fighter tanpa role Tank yang tebal banget, bisa inisiasi teamfight dan tahan badan buat timnya.

Chou

tier list EVOS zeys
Sumber UHD Wallpaper

Chou Tank juga sangat populer, meskipun kini dia lebih sering terlihat mengisi explaner dengan build full tank.

Tidak seperti sebelumnya yang mana dia jadi explaner dengan build semi-tank atau assassin dengan emblem assassin juga.

Kini Chou lebih populer sebagai hero Fighter inisiator pengisi explaner dan roamer bahkan midlaner, seperti yang dilakukan midlaner Blacklist Hadji.

Silvanna

Hero counter silvanna

Silvanna memang kini nggak populer namun sebagai hero Fighter dia juga seringkali dimainkan sebagai tank, dia bisa inisiasi dengan baik mengunci hero lawan dan menjadi frontliner dari sebuah tim.

Dia juga miliki shield yang tebal dan kuat. Nggak heran jika Silvanna sering jadi tank atau support bukan explaner seperti hero Fighter kebanyakan.

Martis

Martis ML
source : Mobile Legends

Belakangan juga Martis jadi hero Tank andalan sebagai tahan badan. Dia memang hanya punya skill CC dan immune, namun itu sudah sangat bisa mengganggu core lawan. Jika lawan sekarat dia bisa langsung membunuh dengan Ultimatenya.

Martis bukan lagi core seperti jaman-jaman sebelumnya, kini dia berevolusi menjadi seorang tank/support andalan.

Selena

Revamp skin mlbb

Roamer Selena sangat banyak digunakan belakangan ini, dia bukan lagi sebagai hero midlaner seperti Mage/Assassin kebanyakan.

Dia bisa sangat baik sebagai roamer pemberi informasi kepada rekannya, dan bisa inisiasi dengan Arrow yang dimilikinya, dia juga sangat diandalkan sebagai CC kepada hero lawan. Meskipun damagenya tetap ada dan sakit.

Namun bukan sebagai kill hanya sebagai support saja untuk saat ini.

Itulah 5 hero yang tidak punya role tank tapi sangat tebal bisa digunakan sebagai tank/support di meta saat ini. Kamu sering pakai yang mana nih?

BACA JUGA: 5 Item Counter Hero Marksman Mobile Legends, Wajib Beli!

Jangan lupa kunjungi SPIN Website untuk update terbaru lainnya, dan ikuti Instagram dan Youtube kita.

Romi Subhan (tomoyagale)
Romi Subhan (tomoyagale)
Seorang penulis yang gemar menulis tentang Mobile Legends.

Artikel Terbaru