5 Hero Paling Cocok Pakai Spell Vengeance di Mobile Legends, Tahan Banting!

5 Hero Paling Cocok Pakai Spell Vengeance di Mobile Legends, Tahan Banting!

Spell di Mobile Legends sangat penting dan beragam. Setiap spell tentu memiliki kelebihannya masing-masing. Tak terkecuali spell Vengeance yang ternyata bisa sangat cocok dipakai oleh beberapa hero Mobile Legends.

Dengan penggunaan spell Vengeance yang memberikan ketahanan damage reduction sebanyak 35%. Serta akan memberikan damage kepada lawan sebesar 50 + 25% damage yang diterima sebagai magic damage selama 3 detik.

Vengeance Mobile Legends
source: Mobile Legends

Tentu dengan spell ini hero tersebut akan kuat bertahan dari damage lawan dan semakin besar damage yang diterima, lawan juga bisa menerima damage magic yang besar.

BACA JUGA: Event Skin Epic Gratis Mobile Legends dan Diamond, MLA x MLBB

Dan inilah 5 hero Mobile Legends paling cocok yang pakai spell Vengeance.

Hylos

hero counter grock

Hero tank yang memang biasa digunakan sebagai front line dan tahan badan sambil memberikan damage dari skill 2 sangat cocok gunakan spell ini.

Tentunya dengan darah tebal Hylos tidak takut darahnya cepat habis, dan damage magic yang diterima bersingkronasi dengan baik dengan damage dari skill 2 miliknya. Untuk regen hero ini juga sangat cepat dengan adanya ultimate miliknya.

Alucard

Alucard ML
source: uhdpaper.com

Alucard kok Vengeance? Ternyata hero ini termasuk yang cocok. Karena Alucard bisa dengan cepat meregen HP dengan spell vamp kuat dari pasif miliknya. Alucard juga hero jarak dekat tentu akan sering menerima damage, dan dengan Vengeance damage bisa dikurangi namun dia tetap bisa melakukan regen dan damage lawan dengan sakit.

Thamuz

Thamuz adalah hero unik Mobile Legends yang sangat laku di turnamen tetapi tidak laku di rank match, kok bisa?

Hero Thamuz juga sangat cocok, dia juga hero jarak dekat seperti Alucard yang semakin kuat diganking. Tentu dengan vengenance defense dari Thamuz sangat kuat. Belum lagi Thamuz juga miliki regen kuat dai Ultimate miliknya.

Hal itu membuat Thamuz tanpa khawatir kehilangan banyak darah karena regen yang dipunya dan membuatnya bisa bertahan lama dalam teamfight.

BACA JUGA: Penting, Ini Item Pertama Hero Mage Setelah Sepatu di Mobile Legends! 

Yu Zhong

hero cocok menggunakan item hunter strike mobile legends mlbb ml
Sumber: Roonby

Yu Zhong jadi hero selanjutnya di list berikut ini karena Yu Zhong juga punya regen kuat dan Yu Zhong perlu terus dekat dengan lawannya agar damage dan pasif bisa maksimal. Selain itu saat menjadi Naga dia akan dapat tambahan HP maksimal membuat dirinya semakin kuat bertahan lama di teamfight.

Gatotkaca

hero counter gatotkaca

Gatotkaca hero yang senang bila dipukuli, itu adalah karena pasif yang dimiliki, apalagi dia juga mendapatkan tambahan physical defense setiap dia kehilangan HP miliknya. Dengan ada vengeance tentu Gatotkaca akan semakin kuat dan bisa terus-menerus mendapatkan pasif yang bisa regen HP saat melakukan basic attack.

Itulah 5 hero Mobile Legends yang paling cocok gunakan spell Vengeance. Kamu bisa coba langsung praktikan di Classic ataupun Brawl sebelum mencobanya di rank. Dijamin kuat nahan banyak damage lawan.

BACA JUGA: Build Harley Jungler Terkuat dan Tersakit 2021, Sekali Combo Tewas!

Jangan lupa kunjungi SPIN Website untuk update terbaru lainnya, dan ikuti Instagram dan Youtube kita.

Romi Subhan (tomoyagale)
Romi Subhan (tomoyagale)
Seorang penulis yang gemar menulis tentang Mobile Legends.

Artikel Terbaru