Jadi ini alasan mengapa Badang resmi di banned sementara dari Mobile Legends sampai pertengahan Oktober 2020!
Mobile Legends baru saja mengumumkan secara resmi bahwa salah satu hero mereka resmi di banned sementara sampai pertengahan Oktober 2020 mendatang.
Hero yang kita bicarakan ini adalah Badang, salah satu hero fighter lawas yang memiliki skill-skill sangat keren.
Sama seperti sebelum-sebelumnya dimana Badang saat ini di banned sementara lagi karena hero Badang mengalami sedikit bug.
Daripada membiarkannya tetap digunakan oleh para pemain dan bug itu muncul merugikan pemain lainnya lebih baik Badang di banned sementara saja oleh Moonton.
BACA JUGA: 3 Alasan Kalian Wajib Coba Barats Hypercarry di Mobile Legends (ML)
Lalu apa sih bug yang membuat Badang sampai dibanned sementara ini? Bahkan kabarnya durasi banned dari Badang ini sampai pertengahan Oktober 2020 mendatang?
Mengenai hal tersebut kalian bisa menyaksikan video lengkapnya dibawah ini!
Dalam video tersebut bug Badang muncul bersamaan dengan bug stack tombol recal.
Ultimate Badang dari jauh pun bisa menyerang musuh dan memberikan damage yang setara jika terkena ultimatenya secara langsung.
Jadi contohnya musuh berada jauh di posisi kalian lalu kalian langsung mengeluarkan ultimate begitu saja (menonjok angin) dan damage dari ultimate tersebut mengenai hero lawan yang berada jauh dari jangkauan ultimate Badang pada umumnya.
Tentunya ini sangat mengganggu kenyamanan para pemain dan akhirnya Moonton banned Badang sementara dari Mobile Legends sampai pertengahan Oktober 2020 mendatang.
Jangan lupa kunjungi SPIN Website untuk update terbaru lainnya, dan ikuti Instagram dan Youtube kita.