Amoux Resmi Jadi Pelatih Bigetron MPL dan MDL!

Amoux Resmi Diperkenalkan Bigetron Untuk Menjadi Pelatih 2 Tim Sekaligus! Kabar mengenai mantan pelatih Todak dan juga Geek Fam Malaysia yaitu Arif “Amoux” Iswandi yang akan melatih salah satu tim Mobile Legends Professional League (MPL) Indonesia yaitu Bigetron Alpha pertama kali berhembus ketika Amoux menjadi bintang tamu pada program Planet Esports dari RevivalTV.

Pada acara tersebut Amoux mengatakan bahwa dirinya akan menjadi pelatih baru dari Bigetron Alpha. Tidak lama setelah Amoux mengkonfirmasi bahwa dirinya berlabuh ke Bigetron Alpha, Bigetron Esports mengumumkan secara resmi kedatangan Amoux untuk menjadi pelatih Bigetron Esports divisi Mobile Legends pada akun Instagram mereka pada tanggal 17 Juli 2020.

BACA JUGA: Genflix Aerowolf Perkenalkan Roster MDL, Ada Mantan Player Dota!

sumber: Bigetron Esports

Rupanya kedatangan Amoux ke Bigetron Esports tidak hanya menjadikan dirinya menjadi pelatih dari Bigetron Alpha, melainkan dirinya juga akan melatih Bigetron Bravo yang merupakan tim kedua dari Bigetron Alpha yang akan bertanding di Mobile Legends Development League (MDL).

“Tantangan untuk saya adalah tidak hanya melatih Bigetron Alpha di MPL tapi juga Bigetron Bravo di MDL. Ini menjadi dua tantangan baru untuk saya. Ekspektasi saya untuk kedua tim tentu langsung mengincar hal tertinggi yakni menjuarai kedua turnamen, MPL dan MDL,” jelas Amoux pada video perkenalan dirinya tersebut.

https://www.instagram.com/p/CCveuiin55V/

Amoux berhasil membawa Geek Fam Malaysia menjuarai MPL Malaysia/Singapura Season 3 dan juga membawa Todak menjadi juara 3 di M1. Tentunya MPL Indonesia akan menjadi semakin menarik tidak hanya dilihat dari persaingan player melainkan persaingan strategi dari masing-masing pelatih. Jangan lupa kunjungi terus website kita, untuk dapetin berita seputar eSports terupdate dan ikuti Facebook kita!

Galih Ramadani
Galih Ramadani
Suka semua game yang ber-adrenalin!

Artikel Terbaru